Eksplorasi Motif Jawa Hokokai dengan Teknik Batik Cap pada Material Denim

HILDA AMIRA

Informasi Dasar

19.04.010
677
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Batik yang merupakan warisan budaya Indonesia memiliki keistimewaan dari masing-masing daerah. Batik Jawa Hokokai adalah batik pesisir yang terpengaruh dari kebudayaan luar. Batik Jawa Hokokai memiliki motif yang memenuhi kain, tegas, rinci serta memiliki kebudayaan Jepang yaitu Susomoyo. Susomoyo yaitu dimulai dari salah satu pojok dan menyebar ke tepi-tepi kain tetapi tidak bersambung dengan motif serupa dari pojok yang berlawanan. Ragam hias yang digunakan biasanya berupa bunga sakura, dahlia, krisan, anggrek serta adanya kupu-kupu dan merak. Pada kebudayaan Jepang, susomoyo hanya muncul diujung kimono atau bagian bawah rok dengan desain diagonal dengan motif yang terinspirasi dari alam dan cerita rakyat Jepang. Tetapi seiring berkembangnya zaman, eksplorasi motif batik Jawa Hokokai masih sedikit dilakukan. Maka dari permasalahan tersebut, peneliti ingin mengembangkan motif susomoyo yang terdapat pada batik Jawa Hokokai dengan metode kualitatif yaitu dengan melakukan observasi, studi literature, wawancara dan eksplorasi. Hasil akhir dari penelitian ini adalah berupa lembaran kain dan produk busana yaitu kimono outer bermotif Jawa Hokokai dengan menggunakan teknik batik cap dan pewarna indigo pada material denim.

Kata Kunci : Batik, Batik Jawa Hokokai, Susomoyo, Material Denim

Subjek

TEXTILE
 

Katalog

Eksplorasi Motif Jawa Hokokai dengan Teknik Batik Cap pada Material Denim
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

HILDA AMIRA
Perorangan
MOCHAMMAD SIGIT RAMADHAN
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

  • CIH4A6 - TUGAS AKHIR
  • DCI4E6 - TUGAS AKHIR
  • III4A4 - TUGAS AKHIR

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini