ANALISIS DAN PERANCANGAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) SERVICE OPERATION MENGGUNAKAN ISO 20000 DAN ITILV3 DENGAN METODOLOGI PDCA (PLAN, DO, CHECK, ACT) PADA UNIT KERJA SISTEM INFORMASI BAGIAN IT SUPPORT PT LEN INDUSTRI (PERSERO)

IBNU MUHLISIN

Informasi Dasar

344 kali
18.04.2480
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

PT Len Industri (Persero) merupakan salah satu perusahaan yang memanfaatkan teknologi informasi untuk membantu meningkatkan efisiensi proses yang ada di perusahaannya. Perawatan terhadap perangkat yang digunakan untuk teknologi informasi tersebut juga merupakan hal yang penting. PT Len Industri (Persero) memiliki unit kerja untuk menangani masalah perawatan perangkat tersebut. Masalah yang terjadi pada perangkat akan dilaporkan ke unit kerja tersebut dan akan ditindak lanjuti oleh staff teknisi yang tersedia. Namun masih belum ada prosedur tertulis yang mengatur proses pelaporan masalah serta penangannya, proses pencatatan dalam kegiatan perawatan ini masih dilakukan secara manual yang akhirnya memunculkan berbagai masalah. Karena data masalah masih dicatat pada formulir penanganan kerusakan yang masih berbentuk kertas, sulit dilakukan pengelompokan dari kerusakan yang terjadi, sehingga akan sulit dilakukan analisis jika terdapat masalah yang terjadi secara berulang untuk mencegah masalah tersebut terjadi kembali. Berdasarkan masalah yang muncul diatas, perlu dilakukan perancangan prosedur yang mampu mengelola proses pelaporan dan pencatatan masalah yang terjadi diperangkat dan tindakan penanganannya serta tindakan untuk mencegah masalah terjadi. Prosedur dirancang menggunakan standar ISO/IEC 20000 dan kerangka kerja berbasis ITIL. Pelaksanaan penelitian ini menggunakan metodologi Plan, Do, Check, Act (PDCA). Metodologi ini memiliki beberapa tahapan dalam pelaksanaannya yaitu tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap pemeriksaan, dan tahap tindakan. Hasil akhir dari penelitian ini berupa SOP yang mengatur proses pelaporan dan pencatatan masalah yang terjadi pada perangkat komputer dan jaringan serta proses penanganannya berdasarkan standar ISO/IEC 20000-1:2011 klausul 8 dan kerangka kerja ITIL tahap Service Operation. Kata kunci : Standar Operasional Prosedur, ISO 20000, Information Technology Infrastructure Library (ITIL), Plan, Do, Check, Act (PDCA)

Subjek

STANDARD OPERATING PROCEDURE
 

Katalog

ANALISIS DAN PERANCANGAN STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) SERVICE OPERATION MENGGUNAKAN ISO 20000 DAN ITILV3 DENGAN METODOLOGI PDCA (PLAN, DO, CHECK, ACT) PADA UNIT KERJA SISTEM INFORMASI BAGIAN IT SUPPORT PT LEN INDUSTRI (PERSERO)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

IBNU MUHLISIN
Perorangan
IRFAN DARMAWAN, UMAR YUNAN KURNIA SEPTO
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2018

Koleksi

Kompetensi

  • ISH2E3 - ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI
  • ISH3L3 - MANAJEMEN LAYANAN
  • ISH413 - MANAJEMEN LAYANAN JARINGAN
  • ISG2F3 - MANAJEMEN PROSES BISNIS
  • ISH4A2 - METODE PENELITIAN DAN PENYUSUNAN KARYA ILMIAH
  • ISH4C3 - TATA KELOLA DAN MANAJEMEN TEKNOLOGI INFORMASI
  • ISI2G3 - ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI
  • ISI4C2 - METODE PENELITIAN DAN PENYUSUNAN KARYA ILMIAH
  • ISI4D3 - TATA KELOLA DAN MANAJEMEN TEKNOLOGI INFORMASI
  • ISI3I3 - MANAJEMEN LAYANAN
  • ISI4W3 - MANAJEMEN LAYANAN JARINGAN

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini