Industri telekomunikasi saat ini sedang mengalami kemajuan yang sangat pesat. Berbagai perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi sedang tumbuh dengan suburnya. Hal ini mengakibatkan kompetisi sangat tinggi di industri telekomunikasi ini. Peran pemerintah sangat diharapkan dalam industri telekomunikasi saat ini. Penelitian ini mengkaji tentang implementasi kebijakan kompetisi dalam penyelenggaraan jaringan telekomunikasi di Indonesia (studi kasus IM2). Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kebijakan IM2 dalam penyelenggaraan jaringan telekomunikasi di Indonesia, praktik penyelenggaraan jaringan telekomunikasi di Indonesia, dan mengetahui apakah kebijakan IM2 telah sesuai dengan aturan yang berlaku di Indonesia. Dari hasil penelitian ini diharapkan adanya kejelasan tentang penyelenggaraan telekomunikasi di Indonesia.
Kata Kunci: Penyelenggaraan Jaringan, Industri Telekomunikasi