Aplikasi Keuangan Terpadu Untuk Desa adalah sebuah perangkat lunak berbasis web yang digunakan untuk melakukan pencatatan data keuangan pemerintah desa yang dimulai dari penganggaran, penatausahaan, pembukuan, sampai ke pelaporan. Aplikasi ini dibangun menggunakan metode SDLC dengan model waterfall. Tekhnologi yang digunakan pada pembangunan aplikasi ini adalah Framework Codeigniter 3.xx untuk PHP 7, HTML 5 + CSS, dan XAMPP bundle. Aplikasi ini merupakan pengembangan dari aplikasi keuangan berbasis desktop yang telah ada di Desa Sukapura yaitu aplikasi SIMDA Desa, aplikasi ini telah mengimplementasikan, mengembangkan, dan bahkan menambah fitur- fitur yang ada di aplikasi SIMDA Desa.
Kata Kunci: keuangan, pemerintah desa, pemerintah