SISTEM PEOPLE TRACKING UNTUK MONITORING DI GEDUNG E UNIVERSITAS TELKOM DENGAN MENGGUNAKAN BLUETOOTH

ROMUAL CHRIS ROBERTO

Informasi Dasar

82 kali
17.04.2734
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Universitas Telkom adalah salah satu universitas yang terletak di Bandung, tepatnya di Bojongsoang. Universitas Telkom terdiri dari berbagai gedung perkuliahan, salah satunya adalah gedung E. Setiap hari, banyak orang yang lalu lalang keluar masuk kedalam gedung tersebut. Saat pagi hari, ada sekitar 50 orang yang masuk ke dalam gedung E dalam kurun waktu satu jam. Jumlah ini bertambah menjadi sekitar 80 orang saat siang hari, tepatnya setelah jam makan siang sampai pukul 14:00. Namun, sistem monitoring yang ada pada gedung E belum cukup baik untuk menjangkau siapa saja yang keluar masuk gedung tersebut sehari - hari. Salah satu cara untuk monitoring yang ada adalah CCTV. Namun, CCTV tidak bisa menjangkau semua orang dalam suatu gedung karena jarak pandangnya yang cukup terbatas. Oleh sebab itu, akan diusulkan suatu sistem bernama sistem people tracking dengan memanfaatkan bluetooth yang digunakan untuk menyempurnakan fungsi dari CCTV dalam melakukan monitoring di gedung E Universitas Telkom. Sistem people tracking merupakan sistem tracking sekelompok orang dalam suatu tempat dengan menggunakan parameter tertentu, dan kali ini adalah MAC address. Sistem people tracking terdiri dari tiga bagian besar yaitu bluetooth scanner, database dan program people tracking. Sistem people tracking dapat menampilkan data lokasi user dengan baik dan memiliki akurasi 98,2% apabila user sudah menyalakan bluetooth sebelum memasuki pintu masuk dan berada di sekitar bluetooth scanner selama sekitar 25 detik.

Subjek

KARYA ILMIAH
 

Katalog

SISTEM PEOPLE TRACKING UNTUK MONITORING DI GEDUNG E UNIVERSITAS TELKOM DENGAN MENGGUNAKAN BLUETOOTH
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ROMUAL CHRIS ROBERTO
Perorangan
MAMAN ABDUROHMAN, CATUR WIRAWAN WIJIUTOMO
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2017

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini