ABSTRAK
Jaringan Area Radio Dalam Jakarta Selatan merupakan daerah pertokoan dan ruko yang ramai penduduk. Kebutuhan atas layanan komunikasi seluler baik voice atau data sangat dibutuhkan dilokasi ini. Setelah dilakukan pengukuran, ternyata sering terjadi gangguan jaringan 3G diantaranya kualitas sinyal yang kurang baik dan koneksi data yang gagal.
Pengukuran kualitas jaringan 3G dengan menggunakan metode drive test. Pengukuran ini dilakukan dengan menggunakan software Tems Investigation 11.0.1. adapun area studi kasus pada proyek akhir ini yaitu area Radio Dalan Jakarta selatan. Dari hasil pengukuran ini dilakukan analisis, jika ditemukan permasalahan maka dilakukan optimasi di area tersebut. Hasil optimasi kemudian disimulasikan dengan menggunakan software atoll 3.2.1.
Berdasarkan analisis terdapat masalah bad coverage nilai RSCP berkisar -120 dBm sampai -86 dBm, simulasi before RSCP berkisar -83 dBm sampai -78 dBm dan simulasi after RSCP berkisar -74 dBm sampai 0 dBm. Selanjutnya bad quality 1 nilai Ec/No berkisar -30 dB sampai -15 dB, simulasi before Ec/No berkisar -12 dB sampai -8 dB, dan simulasi after Ec/No berkisar -8 dB sampai 0 dB. Terdapat masalah blocked call yang mempunyai nilai Ec/No -15 dB, simulasi before Ec/No sekitar -12 dB sampai -8 dB dan simulasi after Ec/No berkisar -8 dB sampai 0 dB. Selanjutnya adalah masalah low througput jumlah rata-rata keberhasilan RSCP adalah 95,6% dan Ec/No 89,3% Setelah simulasi before jumlah rata-rata keberhasilan RSCP adalah 95,729% dan Ec/N adalah 96,506%, kemudian simulasi after jumlah rata-rata keberhasilan RSCP adalah 97,341% dan Ec/No adalah 98,173%.
Kata kunci: Drive test, Atoll 3.2.1, TEMS Investigation 11.0.1, Radio Dalam