Persaingan harga dan promo yang ketat seiring pertumbuhan Internet yang cukup pesat, menyebabkan banyak perusahaan telekomunikasi mengeluarkan produk baru, baik dalam bentuk modem maupun simcard modem. Keadaan seperti ini berpengaruh terhadap performansi revenue penjualan speedy di PT. Telekomunikasi Indonesia (PT. Telkom). Untuk mempertahankan performansi revenue penjualan speedy, PT. Telkom perlu mengetahui profil pelanggan speedy. Profiling Pelanggan akan membantu PT. Telkom dalam memahami karakteristik pelanggan, sehingga dapat digunakan untuk menentukan produk speedy pada periode selanjutnya. Pada tugas akhir kali ini digunakan algoritma Modified Fuzzy C-Means (MFCM) dan Fuzzy Swarm (FS) dalam menangani clustering pelanggan dan validity index yaitu Silhoutte Coefficient untuk menganalisis kualitas hasil clustering untuk profiling pelanggan speedy PT. Telkom dalam rangka mempertahankan performansi revenue penjualan produk speedy.
Kata Kunci : Data Mining, Fuzzy Clustering, Fuzzy C-Means (FCM), Modified Fuzzy C-Means (MFCM), Fuzzy Swarm (FS), Cluster Validity Index, Silhoutte Coefficient