Fakultas Rekayasa Industri Institut Teknologi Telkom merupakan satu kesatuan dari Institut Teknologi
Telkom yang bergerak di bidang jasa pendidikan dan fokus pada pelayanan mahasiswa/i Teknik Industri IT
Telkom yang terus menerus melakukan perbaikan dalam proses bisnisnya. Salah satu urusan yang dikendalikan
Fakultas ini adalah administrasi layanan akademik yang dapat dikategorikan menjadi 6 kategori, antara lain ;
administrasi, ujian, nilai, kerja praktek, Tata Tulis dan Komunikasi Ilmiah dan Tugas Akhir.Berdasarkan data
kuesioner pada 10% dari mahasiswa/i Teknik Industri mulai dari angkatan 2007 sampai dengan angkatan 2004
dengan sebaran merata berdasarkan jenis kelamin dan memperhitungkan skala prioritas, diketahui terdapat
keluhan pada layanan Tugas Besar, Validasi Nilai, TugasAkhir, Kerja Praktek, dan Pengalihan Dosen Wali
Dalam Tugas Akhir ini, metode yang digunakan untuk mengevaluasi dan memberikan usulan perbaikan
yang optimal bagi Administrasi Fakultas Rekayasa Industri Institut Teknologi Telkom adalah metode Business
Process Improvement, selain itu juga dilakukan perancangan desain sistem informasi untuk menyempurnakan
sistem yang diusulkan.
Business Process Improvement, Sistem Informasi