KRITIK SOSIAL PADA VIDEO YOUTUBE “TV, JASAMU TIADA…” (Analisis Semiotika John Fiske mengenai Kritik Sosial pada Video Youtube “Tv, Jasamu Tiada…”)

LENGGAWATI RAHAYU

Informasi Dasar

376 kali
17.04.832
302.207 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Kritik sosial adalah salah satu bentuk komunikasi dalam masyarakat yang bertujuan atau berfungsi sebagai kontrol terhadap jalannya sebuah sistem atau proses masyarakat. Kritik sosial seringkali muncul ketika masyarakat menginginkan suasana baru yang lebih baik, yang lebih maju, atau lebih politis, suasana yang lebih demokratis dan terbuka. Salah satu channel youtube yang bernama Remotivi mengunggah salah satu video yang berjudul “Tv, Jasamu Tiada…”. Video ini berangkat dari kekecewaan masyarakat terhadap tayangan televisi saat ini. Peneliti ingin meneliti bagaimanakah kritik sosial yang disampaikan oleh video tersebut dengan menggunakan analisis semiotika dari John Fiske. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan analisis semiotika. Paradigma yang digunakan adalah kritis dengan teknik pengumpulan data menggunakan kajian dokumentasi dengan menganalisa langsung melalui tayangan video youtube “Tv, Jasamu Tiada…”. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini dilakukan berdasarkan teori yang dikemukakan oleh John Fiske tentang “The Codes Of Television”. Teknik ini digunakan untuk menunjukan bagaimana kritik sosial yang ditampilkan oleh video “TV, Jasamu Tiada…”. Hasil dari penelitian ini mengungkapkan bahwa: petama, level realitas terdapat dua bidang kritik sosial yang dikritiki yaitu ditujukan kepada dunia pertelevisian dan dunia pendidikan. Kedua, pada level representasi hal yang paling terlihat adalah pada bagian lirik lagu, serta teknik pengambilan gambar. Ketiga, level ideologi terdapat dua jenis yaitu ideologi kapitalisme untuk pihak televisi yang menyajikan tayangan dan ideologi kepatuhan untuk anak-anak yang menonton tayangan tersebut.

Kata Kunci : Kritik Sosial, Semiotika John Fiske, Video Youtube “Tv, Jasamu Tiada…”.

Subjek

NEW MEDIA
 

Katalog

KRITIK SOSIAL PADA VIDEO YOUTUBE “TV, JASAMU TIADA…” (Analisis Semiotika John Fiske mengenai Kritik Sosial pada Video Youtube “Tv, Jasamu Tiada…”)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

LENGGAWATI RAHAYU
Perorangan
MAYLANNY CHRISTIN
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2017

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini