ANALISIS PERFORMANSI MULTIPATH ROUTING PADA JARINGAN MOBILE ADHOC

LUTHFAN FIKRI ZUL FAUZI

Informasi Dasar

17.04.215
620.007
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Teknologi wireless yang sedang berkembang saat adalah Mobile Ad Hoc Networks (MANETs). MANETs berisi kumpulan node wireless mobile yang melakukan komunikasi tanpa bergantung pada infrastruktur kabel yang sudah ada. Selain itu penggunaan layanan multimedia menjadi lebih banyak di pengguna jaringan Internet. Dengan rumitnya komunikasi wireless yang terjadi antar mobile node dan perpindahan node yang acak menyebabkan masalah routing menjadi sangat penting. Hal ini mendorong peneliti untuk mencari protokol routing yang mampu memberikan jaminan kualitas dan mendukung layanan multimedia pada jaringan mobile Ad Hoc. Tugas akhir ini berisi analisis mengenai perbandingan performansi protokol routing Ad Hoc On-Demand Multipath Distance Vector (AOMDV) dan Ad Hoc On-Demand Multipath Distance Vector with SNR (AOMDV-SNR) untuk layanan multimedia pada jaringan mobile Ad Hoc dengan penambahan algoritma perhitungan Signal to Noise Ratio (SNR) kedalam mekanisme pencarian jalur. Simulasi dilakukan dengan menggunakan Network Simulator versi 2 (NS2). Adapun metric performansi yang diukur adalah Normalized Routing Load, Packet loss, dan Throughput. Dari hasil simulasi diperoleh bahwa kinerja protocol routing AOMDV-SNR lebih baik daripada AOMDV di semua parameter dan semua skenario yang ditetapkan dengan nilai rata-rata masing-masing skenario perubahan jumlah node, kecepatan, besar paket dan jumlah trafik, Throughput 73.62 Kbps; 135.12 Kbps; 194.34 Kbps; dan 186.92 Kbps, Normalized Routing Load 4.8; 6.16; 12.7; dan 5.05, serta Packet Loss 2.47%; 1.57; 2.38; dan 2.18%.

Subjek

WIRELESS
 

Katalog

ANALISIS PERFORMANSI MULTIPATH ROUTING PADA JARINGAN MOBILE ADHOC
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

LUTHFAN FIKRI ZUL FAUZI
Perorangan
ISTIKMAL, RATNA MAYASARI
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Telekomunikasi
Bandung
2017

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini