Indonesia memiliki beberapa masalah lingkungan yang cukup serius, salah satunya adalah masalah sampah yang menggunung di Jakarta. Orang dewasa adalah tahap dimana mereka mempunyai pemikiran sendiri dan sulit mendapatkan himbauan, karena itu anak-anak cocok untuk menjadi sasaran pendidikan untuk menjaga alam. Anak-anak usia 4-6 tahun dapat diajarkan cara-cara dasar untuk menjaga alam, sehingga bisa mereka terapkan kedalam kehidupan mereka dan membawa kebiasaan baik itu sampai mereka dewasa nanti. Metode pengambilan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan studi pusaka dan analisis yang digunakan adalah analisis matriks. Hasil dari perancangan adalah buku edukasi anak dengan menggunakan ilustrasi yang menarik. Manfaat yang dapat diambil dari buku ini adalah agar anak-anak dapat menjaga lingkungan dan dapat menjadikannya sebagai kebiasaan baik yang dilakukan dalam kesehariannya.
Kata Kunci : ilustrasi, buku anak, menjaga lingkungan, edukasi anak