Aplikasi Green School Berbasis Web Modul Lomba Kebersihan Kelas (Studi Kasus : SMP Negeri 13 Bandung)

DESY TANIYA MAWAR SARI

Informasi Dasar

129 kali
16.06.604
620.007
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

Sekolah sehat merupakan lingkungan pendidikan, yaitu tempat terjadi hubungan interaksi antar warga yang tergabung dalam suatu komunitas pendidikan. Lomba kebersihan kelas merupakan salah satu dari program sekolah sehat. Lomba ini diikuti oleh semua kelas yang diselenggarkan rutin setiap semester dan memiliki tujuan untuk merubah tingkah laku semua warga sekolah, sehingga warga sekolah dapat melaksanakan kebersihan dimanapun mereka berada. Saat ini untuk pencatatan penilaian lomba kebersihan kelas masih dilakukan dengan mencatatnya pada buku. Hal ini dapat menimbulkan masalah yaitu hilangnya data, duplikasi data dan tertukarnya data. Selain itu, pengolahan seluruh nilai yang dilakukan oleh divisi penilaian yang masih dihitung secara manual yaitu tanpa menggunakan alat bantu berupa aplikasi sehingga dapat terjadi kekeliruan dan tidak validnya jumlah nilai yang dihitung serta lebih membutuhkan waktu yang lama dalam penghitungannya. Permasalahan lain yang timbul yaitu dalam pembuatan laporan penilaian mingguan serta laporan nilai akhir lomba kebersihan kelas yang masih menggunakan Microsoft Word dan laporan yang hanya disampaikan secara lisan oleh penanggung jawab kegiatan kepada kepala sekolah. Hal ini menimbulkan masalah terjadinya resiko tertukarnya data pada laporan dan laporan terlambat diterima oleh kepala sekolah. Selain itu, keputusan atau pengumuman pemenang lomba kebersihan kelas hanya dipublikasikan dalam pelaksanaan upacara bendera hari senin sehingga tidak semua pihak mengetahui hasil penilaiannya. Dari permasalahan tersebut memunculkan gagasan untuk membuat suatu aplikasi berbasis web dengan judul Aplikasi Green School Berbasis Web Modul Lomba Kebersihan Kelas Studi Kasus : SMP Negeri 13 Bandung. Dalam pembuatannya aplikasi ini menggunakan metode Waterfall, bahasa pemrograman PHP dengan framework Codeigniter, database MySQL dan black box testing untuk pengujiannya.

Kata Kunci: Lomba Kebersihan Kelas, Waterfall , Green School, Aplikasi, Codeigniter.

Subjek

WEB APPLICATION
 

Katalog

Aplikasi Green School Berbasis Web Modul Lomba Kebersihan Kelas (Studi Kasus : SMP Negeri 13 Bandung)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

DESY TANIYA MAWAR SARI
Perorangan
Wawa Wikusna
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2016

Koleksi

Kompetensi

  • MI3104 - PROYEK AKHIR

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini