CV Planet Production merupakan suatu perusahaan manufaktur di bidang industri garment yang telah berdiri sejak 16 Agustus 1996 dengan tipe produksi make to order. Kesalahan perhitungan dalam pembelian bahan baku dapat menyebabkan penambahan biaya. Hal tersebut terjadi karena belum menerapkan perencanaan dan pengendalian biaya produksi melalui anggaran produksi. Perusahaan ini juga memiliki kegiatan operasional dengan tingkat permintaan yang tinggi. Oleh karena itu, tujuan dari proyek akhir ini adalah untuk membangun aplikasi anggaran dan realisasi biaya produksi menggunakan platform android dengan proses monitoring yang tinggi terhadap pengendalian biaya. Metode pengembangan aplikasi adalah model waterfall. Tahap pengembangan aplikasi dilakukan hingga tahap
implementation. Pemrograman yang digunakan dalam pembuatan aplikasi pada sisi client adalah block programming menggunakan Integrated Development Environment (IDE) App Inventor dan pada sisi server menggunakan script Hypertext Preprocessor (PHP); basis data menggunakan MySQL. Pengujian secara aplikasi dan pengujian secara manual menunjukkan hasil yang sama, sehingga aplikasi ini dapat
digunakan untuk menghitung anggaran produksi: biaya bahan baku, biaya tenaga kerja, dan biaya overhead pabrik; anggaran harga pokok produksi; menghitung realisasi produksi; membuat laporan realisasi anggaran; menghitung hasil analisis variansi.
Kata Kunci: Anggaran, Biaya Produksi, Android