Anda tentu setuju bahwa e-commerce menyediakan banyak keuntungan dan peluang baru bagi pelaku bisnis. Namun demikian, banyak aspek yang perlu diketaui sebelum kita memahami konsep e-commerce dan mampu mengimplementasikannya. Buku ini saya tujukan bagi para mahasiswa yang sedang mengambil mata kuliah e-commerce maupun para praktisi yang ingin menjalankan perdagangan melalui media internet. Dalam buku ini saya memadukan antara teori dan implementasi e-commerce khususnya di Indonesia. Penjelasan buku ini mencakup semua aspek yang ada dalam e-commerce yaitu mulai dari perkembangan e-commerce, model bisnis, pembuatan website e-commerce, aspek pemasaran dan komunikasi pemasaran hingga social media. Tentu saja semua dilengkapi dengan pedoman praktis untuk melakukannya di Indonesia. Jadi, segera miliki buku ini baiksebagai pedoman perkuliahan, referensi maupun pedoman praktis implementasi e-commerce bagi Anda.