IMPLEMENTASI DAN ANALISIS METODE MODIFIED DIRECTION FEATURE DAN JST ADAPTIVE RESONANCE THEORY 2 PADA KONVERSI KALIMAT ARAB KE LATIN

ERICK EKA PERMANA

Informasi Dasar

102 kali
114070037
005.1
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Penelitian tentang pengenalan pola huruf sudah cukup berkembang, tetapi perkembangan pola huruf Arab belum sepesat pengenalan huruf lainnya. Hal ini dikarenakan pengenalan huruf Arab memiliki tingkat kesulitan yang lebih tinggi dibandingkan pengenalan huruf lainnya. Sebagai umat muslim, huruf Arab merupakan salah satu huruf yang wajib dipelajari. Maka diperlukan adanya pengenalan huruf Arab yang dapat memudahkan seseorang didalam mempelajari bahasa Arab.
Konversi kalimat Arab ke latin ini dilakukan dengan dua tahap, yaitu ekstraksi ciri dan klasifikasi. Untuk melakukan ekstraksi ciri, digunakan metode Modified Direction Feature (MDF). MDF mengkombinasikan teknik direction feature extraction dan transition feature extraction, yaitu mengkombinasikan ciri arah dan informasi struktur global yang ada pada karakter. Kemudian, untuk melakukan klasifikasi, digunakan jaringan syaraf tiruan Adaptive Resonance Theory (ART-2). JST ART-2 memiliki kemampuan belajar untuk mengkategorikan pola-pola masukan analog maupun biner dan termasuk kategori pembelajaran tanpa bimbingan.
Sistem konversi kalimat arab ke latin dengan menggunakan Modified Direction Feature dan Adaptive Resonance Theory 2 menghasilkan kesimpulan bahwa sistem ini dapat digunakan dalam mengekstraksi pola dan mengklasifikasikan huruf arab. Tingkat akurasi pada sistem ini dipengaruhi oleh ukuran normalisasi, jumlah transisi, nilai vigilance dan nilai learning rate. Akurasi sistem didalam melakukan pengenalan pola huruf Arab mencapai 100%

Subjek

COMPUTER PROGRAMMING
 

Katalog

IMPLEMENTASI DAN ANALISIS METODE MODIFIED DIRECTION FEATURE DAN JST ADAPTIVE RESONANCE THEORY 2 PADA KONVERSI KALIMAT ARAB KE LATIN
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ERICK EKA PERMANA
Perorangan
Burhanuddin Dirgantara, Ir., MT ; Purba Daru Kusuma, S.T.,MT
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2013

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini