PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI WEBSITE PEMESANAN UNTUK PENYEWAAN MOBIL DAN SEPEDA MOTOR (STUDI KASUS SKP 29 RENTAL)

SESI VIO DIRA

Informasi Dasar

16.06.023
005.262
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

SKP 29 Rental merupakan salah satu usaha yang bergerak dibidang jasa penyewaan mobil dan sepeda motor. SKP 29 rental berlokasi dikawasan pendidikan Telkom University. Untuk mengetahui kendaraan yang masih tesedia para pengguna jasa harus menghubungi pihak rental atau langsung mendatangi rental tersebut. Dan untuk melakukan penyimpanan data peminjam kendaraan pihak rental masih menyimpannya pada kertas. Untuk mengatasi permasalahan itu dibuatlah website pemesanan untuk penyewaan kendaraan. Mengacu pada proyek akhir sebelumnya yaitu website untuk rental mobil yang terletak di Yogyakarta dan menggunakan sms gateway untuk melakukan pemesanannya. Website ini dibuat menggunakan PHP(Hypertext Preprocessor) dan MySQL sebagai databasenya. Sistem kerja pada website ini terbagi menjadi 2 hak akses yaitu admin dan user. Pada sisi admin dapat melakukan management user, management kendaraan, management pemesanan, dan upload artikel. Sedangkan pada sisi user dapat mengetahui ketersediaan kendaraan, melakukan pemesanan kendaraan, mengupload bukti pembayaran, mengetahui sisa waktu peminjaman, mengetahui tata cara peminjaman kendaraan secara online serta mengetahui persyaratan untuk melakukan peminjaman kendaraan. Dari pengujian fungsionalitas fitur-fitur yang ada pada website ini sudah berjalan dengan baik. Website dapat membantu pengguna jasa di SKP 29 rental untuk mengetahui kuota kendaraan yang masih tersedia yaitu didapatkan dari hasil kuisioner sebesar 4.38. Dan pada pegujian beban web server ketika jumlah user kurang dari 20 didapatkan error sebesar 1.33%.

Kata kunci: website, SKP 29 Rental, PHP, MySQL, Pemesanan

Subjek

PROGRAMMING IN SPECIFIC LANGUAGE
 

Katalog

PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI WEBSITE PEMESANAN UNTUK PENYEWAAN MOBIL DAN SEPEDA MOTOR (STUDI KASUS SKP 29 RENTAL)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

SESI VIO DIRA
Perorangan
Teneku A. Riza, Rohmat Tulloh
 

Penerbit

Universitas Telkom
 
2016

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini