Analisa Audio Watermarking Berbasis Metode Phase Coding pada Ambient Mode

SADDAN HUSSEIN

Informasi Dasar

114 kali
15.04.1221
011.75
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK

Watermarking merupakan salah satu teknik yang dipergunakan untuk pengamanan data. Digital watermarking adalah teknik penyembunyian data kedalam data lain sebagai host file dengan memanfaatkan kelemahan pada indera manusia, seperti pendengaran pada pengolahan sinyal audio. Penelitian ini akan mengkaji sistem digital watermarking pada sinyal audio. Sistem ini ditujukan untuk digunakan terutama pada perlindungan hak cipta. Metode Watermarking yang digunakan pada penelitian kali ini adalah metode Phase Coding. Metode yang diusulkan ini didasarkan pada kualitas audio yang bagus melawan robustness (ketahanan) trade-off, high bit rate, low processing load, dan keamaman yang bagus. Aplikasi yang dibuat pada penelitian ini menggunakan MATLAB. Inti dari penelitian tugas akhir ini adalah menyisipkan sebuah informasi kedalam sebuah file audio tanpa merusak kualitas dari sumber audio ketika dibunyikan. Selanjutnya file audio tersebut dibunyikan dan direkam kembali dengan menggunakan alat yang berbeda seperti smartphone (ambient mode). Hasil dari proses perekaman kemudian diekstraksi untuk diambil data yang disisipkan. Hasil yang didapat menggunakan metode phase coding ini pada file mode didapatkan nilai BER 0 dan tingkat akurasi sebesar 100%, sedangkan pada mode ambient memiliki nilai BER 0.25 dan tingkat akurasi sebesar 75%.

Kata kunci : Digital Watermarking, Audio, Phase Coding, Rekam, Ambient mode.

Subjek

Skripsi
KARYA ILMIAH, Skripsi, Thesis & disertation,

Katalog

Analisa Audio Watermarking Berbasis Metode Phase Coding pada Ambient Mode
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

SADDAN HUSSEIN
Perorangan
Gelar Budiman, I Nyoman Apraz
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2015

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini