Bagi mereka yang tidak senang dengan matematika, maka jangan baca buku ini. Kenapa? Karena isinya dari awal sampai akhir berkaitan dengan angka-angka alias matematika. Padahal sebenarnya, bicara matematika juga bicara kehidupan. Orang tidak akan mengeyampingkan matematika karena ia akan selalu berhadapan dengannya. Katakanlah, seseorang ingin meninggalkan matematika dalam hidupnya, tetapi ketika ia membeli makanan maka matematika akan diperlukan. Kenapa? Karena saat ia membeli sesungguhnya ia menggunakan matematika. Tidak mungkin uang tidak punya angka. Jadi bagi mereka yang membenci matematika sesungguhnya mereka salah kaprah dalam hal ini.
Meteri buku ini secara garis besar meliputi sejumlah peralatan matematika dan pengaplikasiannya untuk bidang ekonomi dan bisnis. Melalui pengertian-pengertian, dalil-dalil, rumus-rumus serta teknik-teknik penggunaan matematika akan dijelaskan dalam buku ini. Tentu awalnya membuat pusing, namun lama kelamaan jika dipelajari lebih lanjut akan membuat kita paham akan pentingnya matematika dalam kehidupan kita.
Tidak tanggung-tanggung buku ini ditulis oleh tiga penulis yaitu Ir. B. Yuliarto Nugroho, MSM, Ph. D, Prof. Dr. Ferdinand D. Saragih, M. A dan Drs. Mendjamin Sinaga, M.Sc yang semuanya pakar dalam kaitannya dengan matematika.
Ada 11 bab yang dibahas dalam buku ini, yaitu: matriks, persamaan dan fungsi linier, fungsi nonlinier, limit, turunan, optimasi fungsi variabel, integral, aplikasi integral, kalkulus multivariabel, optimasi fungsi multivariabel dan optimasi fungsi multivariabel bersyarat.
Lewat pendekatan matematika ekonomi dan bisnis ini, maka bisnis semakin baik.
Karena bisa jadi kita tidak tahu apakah bisnis yang kita lakukan untung atau rugi. Karena ketidaktahuan akan matematika ekonomi dan bisnis.
Jadi bagi mereka yang ingin berbisnis, tidak ada salahnya membaca buku ini, agar lebih memahami matematika ekonomi dan bisnis.