ABSTRAK
Desalinasi adalah suatu proses pengurangan kadar garam untuk memperoleh air mineral dari air laut. Dalam tugas akhir ini dipresentasikan model matematika dari proses desalinasi air laut dengan memanfaatkan energi listrik, memperhatikan aspek suhu, luas penampang, dan volume awal air laut. Model matematika yang dibangun meliputi laju peningkatan suhu dengan pendekatan persamaan kalor jenis, laju penguapan dengan pendekatan Irving langmuir, volume optimal air mineral yang diperoleh, laju kadar garam dan laju peningkatan volume dengan pendekatan volume gas ideal. Model matematika diverifikasi dengan prinsip hukum kekekalan volume dan dibandingkan dengan hasil implementasi desalinasi air laut di perusahaan dan selanjutnya dibangun simulasi desalinasi air laut. Dua liter air laut dengan energi listrik 150 kJ dapat dioptimalkan hingga 1,86 liter air mineral dengan waktu didih 124,014 detik, dan lebih baik daripada implementasi perusahaan yang hanya mampu mengoptimalkan 5 per tujuh bagian dari air laut.
Kata kunci : Desalinasi, Model, Simulasi Irving Langmuir