Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesiapan pengguna jalan tol kota Bandung apabila E-Toll Card diimplementasikan di pintu tol kota Bandung dengan menggunakan model integrasi Technology Acceptance Model (TAM) & Theory Planned Behavior (TPB). Data dikumpulkan melalui penyebaran kuisioner kepada 100 pengguna jalan tol kota Bandung yang mengetahui E-Toll Card dan diolah menggunakan SPSS. Berdasarkan data yang dianalisis dari pengguna jalan tol kota Bandung yang mengetahui E-Toll Card, diperoleh bahwa perceived usefulness mempengaruhi secara positif terhadap attitude pengguna jalan tol kota Bandung apabila E-Toll diimplementasikan dan perceived behavioral control, perceived usefulness, subjective norm & attitude mempengaruhi secara positif terhadap niat penggunaan E-Toll Card.
Kata Kunci : Electronic Toll Collection , TAM, TPB