Buku ini menggambarkan bagaimana peran dan fungsi dari organisasi masyarakat (OMS) untuk merawat demokrasi yang beradab di tingkat local agar tidak terbajak oleh para politisi-penguasa yang berwatak leviathan. Bagi masyarakat sipil penting untuk selalu melakukan refleksi tentang apa yang telah dilakukannya melalui proses belajar bersama dan berbagi untuk membangun marwah demokrasi yang dapat menjadi alat bagi masyarakat yang lemah, dilemahkan maupun sengaja diabaikan.