ANALISIS PERFORMANSI PENGGUNAAN KODE PENEBAR GOLD DAN GOLAY PADA SISTEM MULTIUSER-DS-CDMA DENGAN TEKNIK DETEKSI PIC DUA STAGE

I Ketut Purwadi

Informasi Dasar

111050217
621.382 16
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Direct Sequence Code Division Multiple Access (DS-CDMA) merupakan teknik CDMA yang berbasiskan teknik Direct Sequence Spread Spectrum (DS-SS). Pada DS-CDMA, sejumlah user dapat menggunakan lebar pita frekuensi yang sama dan dalam waktu yang bersamaan dimana kanal tiap user dibedakan oleh kode unik (kode penebar). Ada beberapa jenis kode penebar, diantaranya adalah Walsh Hadamard, m-sequence, Gold, Golay dan lainnya. Kode Gold bersifat non-orthogonal tapi memiliki nilai kroskorelasi yang lebih baik dibandingkan m-sequence pada kondisi multiuser. Sedangkan kode Golay bersifat Orthogonal, dengan nilai kroskorelasi yang paling kecil dibandingkan dengan kode lainnnya untuk skema transmisi arah asinkron.
Salah satu permasalahan paling penting yang menyebabkan terbatasnya kapasitas dari suatu sistem CDMA adalah adanya multiple access interference (MAI). MAI ditimbulkan oleh cross-correlation antara kode penebar yang tidak lagi saling orthogonal. Multiuser Detection (MUD) merupakan suatu teknik yang digunakan untuk meningkatkan performansi receiver pada suatu jaringan seluler dengan mengurangi efek MAI pada sistem. Parallel Interference Cancellation (PIC) merupakan jenis MUD sub optimum non linier yang paling sederhana dalam pengaplikasiannya. Karena sifatnya yang nonlinier, deteksi PIC lebih baik dibandingkan MUD lainnya saat jumlah user semakin banyak.
Pada tugas akhir ini dilakukan analisis dan simulasi untuk mengetahui pengaruh penggunaan kode penebar Gold dan Golay terhadap performansi sistem Multiuser-DS-CDMA yang menggunakan teknik deteksi PIC. Hasil simulasi menunjukan kode Golay memberikan performansi yang lebih baik daripada kode Gold. Pada pencapaian BER 10-3 dan jumlah user yang aktif sebanyak 6 user, kode Golay menghasilkan nilai SNR sekitar 8.5 dB. Sementara kode Gold menghasilkan nilai SNR sekitar 11 dB pada kondisi yang sama.
Kata Kunci : MAI, MUD, DS-CDMA, Gold, Golay, PICABSTRACT: Direct Sequence Code Division Multiple Access (DS-CDMA) is CDMA technique based on Direct Sequence Spread Spectrum (DS-SS) technique. In DS-CDMA, number of user can use the same frequency bandwidth in the same time where channel each user deviated by particular code(spreading code).There are some kind of spreading codes, such as Walsh-Hadamard, m-sequence, Gold, Golay. Gold code has non-orthogonal characteristic but it has cross-correlation value better than m-sequence in multiuser condition. Golay code has orthogonal characteristic with the lowest cross-correlation value compared with other codes for asynchronous transmission scheme.
One of the most important problem which cause the limited CDMA system capacity is the presence of multiple access interference (MAI). MAI caused by non-orthogonal cross-correlation value of each spreading code. Multiuser Detection (MUD) is one of the detection techniques which can increase receiver performance in the cellular network by reducing MAI in the system. Parallel Interference Cancellation (PIC) is kind of the simplest sub optimum nonlinear MUD. Because of its nonlinear characteristic, PIC has better detection rather than other MUD when increasing user number.
On this final project conducted analysis and simulation the BER performance of Gold and Golay spreading code in Multiuser-DS-CDMA system that use PIC detection technique. The simulation results show that Golay code can give better performance than Gold code. On the achievement of 10-3 BER and 6 active users condition, applying Golay code can result 8.5 dB SNR. Meanwhile, applying Gold code can result 11 dB SNR on the same condition.
Keyword: MAI, MUD, DS-CDMA, Gold, Golay, PIC

Subjek

Transmisi Telkom
 

Katalog

ANALISIS PERFORMANSI PENGGUNAAN KODE PENEBAR GOLD DAN GOLAY PADA SISTEM MULTIUSER-DS-CDMA DENGAN TEKNIK DETEKSI PIC DUA STAGE
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

I Ketut Purwadi
Perorangan
Rina Pudji Astuti, Uke Kurniawan Usman
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2010

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini