PENGARUH PERIKLANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN UNTUK PRODUK SEPEDA MOTOR BEBEK SUZUKI DI KOTA BANDUNG PADA TAHUN 2014

RIZKY HADIA

Informasi Dasar

14.06.2838
658.83
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Periklanan Terhadap Keputusan Pembelian Untuk Produk Sepeda Motor Suzuki Bebek Di Kota Bandung yang dilakukan oleh PT. INDOJAKARTA MOTOR GEMILANG Bandung. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana persepsi periklanan sepeda motor Suzuki Bebek di Kota Bandung, bagaimana keputusan pembelian sepeda motor Suzuki Bebek di Kota Bandung dan seberapa besar periklanan berpengaruh terhadap keputusan pembelian sepeda motor Suzuki Bebek di Kota Bandung. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian deskriptif dan verifikatif. Populasi diambil dari jumlah penduduk Kota Bandung sampai pada Tahun 2012 dengan ketentuan yaitu pembeli dan pengguna sepeda motor Suzuki Bebek di Kota Bandung dengan usia diatas 17 tahun dan memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM). Teknik Sampling yang digunakan adalah metode nonprobability sampling dengan menggunakan spesifikasi pengambilan purposive sampling. Alat analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier, koefisien determinasi, uji hipotesis menggunakan uji t. Berdasarkan perhitungan statistik dengan menggunakan program SPSS v.19 bahwa 9,2% variabel keputusan pembelian dipengaruhi oleh periklanan dan masuk dalam kategori rendah sekali, sedangkan sisanya 90,8 % variabel keputusan pembelian akan dipengaruhi oleh faktor lain. Adapun kesimpulan dari penelitian adalah pengaruh periklanan terhadap keputusan pembelian motor Suzuki Bebek di Kota Bandung mempunyai hubungan yang positif dan cukup signifikan.

Subjek

MARKET RESEARCH
 

Katalog

PENGARUH PERIKLANAN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN UNTUK PRODUK SEPEDA MOTOR BEBEK SUZUKI DI KOTA BANDUNG PADA TAHUN 2014
 
x, 53p.: il.; 29cm + lam.
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RIZKY HADIA
Perorangan
Rahmat Hidayat
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2014

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini