Dengan mengelola pengadaan dengan baik sebuah perusahaan dapat mencegah adanya gangguan dalam memastikan operasional berjalan dengan lancar. Dengan mengelola pengadaan dengan baik sebuah perusahaan dapat mencegah adanya gangguan dalam memastikan operasional berjalan dengan lancar. Hal ini penting untuk menghindari kekurangan persediaan yang bisa mengganggu proses produksi. Pengadaan yang tepat waktu dan menghasilkan produk yang berkualitas dapat meningkatkan kepuasan pelanggan. Penelitian ini menemukan bahwa perusahaan menghadapi masalah tidak adanya kebijakan persediaan yang menyebabkan biaya persediaan yang tinggi.
Economic Order Quantity (EOQ) dipilih sebagai metode perhitungan untuk memperoleh kuantitas pemesanan yang optimal, frekuensi pembelian, dan total biaya persediaan. Solusi yang diusulkan pada penelitian ini adalah merancang kebijakan persediaan bahan baku yang bertujuan untuk meminimasi biaya persediaan. Hasil dari penelitian adalah perancangan kebijakan persediaan yang membantu perusahaan dalam melakukan persediaan bahan baku, safety stock, dan reorder point.
Kata Kunci – Bahan Baku, Pengadaan, Persediaan, Kebijakan, Economic Order Quantity (EOQ).