Tak bisa di pungkiri bahwa teknologi merupakan kebutuhan untuk sehari-hari. Salah satu perkembangan nya ialah teknologi jaringan komputer yang mampu terhubung dan berkomunikasi satu sama lainnya. Hampir di setiap perusahaan menggunakan jaringan guna untuk memperlancar arus komunikasi dan informasi. Dalam sebuah perusahaan mayoritas masih menggunakan protokol jaringan Ipv4, namun di era sekarang telah ada perusahaan yang telah mengimplementasikan protokol baru yaitu Ipv6. Namun protokol Ipv6 tersebut belum banyak diimplementasikan pada jaringan-jaringan dunia. Akibat Ipv6 dan Ipv4 berbeda maka dari itu kedua jaringan tersebut tidak bisa berkomunikasi antara satu sama lain. Ipv6 belum terlalu banyak tersebar secara global dikarenakan migrasi dari Ipv4 ke jaringan Ipv6 masih belum dilakukan oleh perusahaan-perusahaan karena adanya faktor-faktor tertentu. Tujuan Proyek Akhir ini adalah melakukan simulasi diantara dua IP yang berbeda versi dan protokol dengan jaringan yang lainnya dengan metode Tunneling menggunakan algoritma routing Distance Factor (faktor jarak) dengan Routing Protocol RIPNG.Simulasi dan konfigurasi dilakukan pada network simulator Gns3 dengan metode, routing protocol, dan parameter-parameter yang ada didalam nya. Pada penelitian ini pengukuran parameter dapat dikatakan baik dalam hal Delay, Troughput, dan Packet Loss. Delay mendapatkan nilai 79 ms yaitu nilai kategori delay yang sangat baik (excellent) berdasarkan Sumber : ITU-T H.323 nilai delay < 150 ms. Troughput mendapatkan nilai 27,40 bytes/s maka bisa dikatakan jaringan bekerja dengan baik, karena menurut standar TIPHON, kategori throughput yang baik berkualitas sedang yaitu nilai throughput yakni antara 25-50 Bytes/s. Packet loss yaitu sebesar 0% yaitu dengan kategori yang sangat baik dengan hasil paket data yang dikirim sebesar 476 data dan paket data yang diterima juga sebesar 476 data.