Tidak dapat dipungkiri penerimaan dari pajak merupakan kontribusi terbesar untuk membiayai pengeluaran negara. Karena pentingnya perpajakan, diseminasi pengetahuan perpajakan melalui pendidikan formal dan pelatihan perpajakan di perguruan tinggi, serta sosialisasi perpajakan yang dilaksanakan oleh Direktorat Jenderal Pajak semakin gencar dilakukan. Banyaknya Wajib Pajak (WP) yang melakukan kesalahan dalam pemenuhan kewajiban perpajakan lebih sering disebabkan ketidaktahuan mengenai aturan perpajakan yang semakin rumit dan kompleks.Buku Perpajakan: Konsep, Aplikasi, Contoh, dan Studi Kasus Edisi ke-3 ini secara komprehensif membahas konsep perpajakan dengan materi perundang-undangan perpajakan terbaru dan peraturan perpajakan terkait lainnya sehingga berguna sebagai diseminasi perpajakan. Selain dapat digunakan oleh mahasiswa S-1 sebagai buku utama dalam perkuliahan selama satu semester, buku ini juga dapat digunakan untuk bendaharawan pemerintah (pusat dan daerah) yang melakukan pemotongan/pemungutan pajak penghasilan atas pembayaran yang dilakukan, serta praktisi pajak yang ingin mendalami tata cara pelunasan, pemotongan/pemungutan, dan pelaporan pajak penghasilan.
Buku ini dilengkapi dengan contoh soal dan kasus beserta pembahasan yang memiliki pemahaman secara utuh dalam satu buku sekaligus tanpa harus dilengkapi buku lain, sehingga pembaca memiliki gambaran yang menyerupai praktik nyata di lapangan.
Materi yang dibahas di buku ini mencakup:
Bab 1 Dasar-Dasar Perpajakan
Bab 2 Ketentuan Umum dan Tata Cara Perpajakan
Bab 3 Pajak Penghasilan (Umum)
Bab 4 Pajak Penghasilan Pasal 21
Bab 5 Pajak Penghasilan Pasal 22
Bab 6 Pajak Penghasilan Pasal 23
Bab 7 Pajak Penghasilan Pasal 24
Bab 8 Pajak Penghasilan Pasal 25
Bab 9 Pajak Penghasilan Pasal 26
Bab 10 Pajak Penghasilan Bersifat Final
Bab 11 Pajak Penghasilan Pasal 15
Bab 12 Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM)
Bab 13 Pajak Bumi dan Bangunan Sektor Perkebunan, Perhutanan, dan Pertambangan
Bab 14 Pajak Daerah
Bab 15 Bea Meterai