ANALISIS REVIEWS PENGUNJUNG HOTEL MENGGUNAKAN METODE LDA-BASED TOPIC MODELING (STUDI KASUS: GOLDEN FLOWER HOTEL BANDUNG)

BUNGA AISYAH RAVISSANGETA YANSARI

Informasi Dasar

21.04.986
658.8
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Organisasi Pariwisata Dunia PBB menunjukkan bahwa kontribusi sektor pariwisata adalah salah satu sektor yang besar dalam perolehan devisa. Di era saat ini, banyak tantangan yang harus dihadapi para pelaku bisnis pariwisata di bidang perhotelan. Pengalaman pelanggan menjadi faktor penting dalam menciptakan reputasi sebuah hotel karena pelanggan dapat memberikan umpan balik secara online. Dengan adanya sistem online booking munculah beberapa website yang menyediakan fitur online review pada bisnis perhotelan. Adanya online review dari berbagai website dapat mengevaluasi sebuah bisnis perhotelan. Agoda merupakan perusahaan yang menyediakan sistem online booking dengan fitur online review termasuk salah satunya ulasan dari pengunjung Hotel Golden Flower Bandung. Hotel Golden Flower Bandung dapat memanfaatkan review yang dibuat oleh pengunjung secara online sebagai sumber untuk menganalisa dan memahami persepsi konsumen mengenai perusahaan, sehingga perusahaan dapat segera menangani terhadap kondisi yang terjadi. Penelitian ini memiliki tujuan yaitu mengidentifikasi topik yang sering dibahas terkait pengalaman menginap pengunjung di Hotel Golden Flower Bandung serta untuk mengidentifikasi taktik pemasaran yang harus dilakukan oleh hotel tersebut. Teknik sampling menggunakan nonprobability sampling dengan metode pengambilan sampel purposive sampling. Data sekunder didapatkan dengan cara melakukan web scrapping menggunakan aplikasi Parsehub. Sumber data yang digunakan adalah seluruh ulasan pengunjung Golden Flower Hotel Bandung yang tersedia pada website Agoda dengan atribut berupa username, user reviews, dan user date reviews. LDA-Based Topic Modeling digunakan untuk mengetahui topik pada dokumen, keseluruhan data yang sudah diolah sebanyak 2.072 data. Hal tersebut dijelaskan melalui hasil topik-topik bahasan seperti hotel berada pada lokasi strategis kota Bandung, merupakan hotel yang bersih dan nyaman, memiliki kamar bagus dengan staf ramah dan baik, melalui website Agoda pengunjung merasa checkin dengan senang, pengunjung anak merasa senang dan nyaman, memiliki fasilitas baik dan makanan enak, berada di dekat pasar baru, perbelanjaan kota Bandung. Namun terdapat fasilitas yang harus diperbaiki oleh manajemen hotel berkenaan dengan hotel ini memiliki kamar mandi yang kurang, air, kotor, rusak, dan bau. Pada penelitian ini menunjukkan topik yang dibahas dalam review pengunjung keseluruhan pada website Agoda adalah ungkapan kepuasan terhadap layananan dan fasilitas hotel. Saran kepada Hotel Golden Flower Bandung untuk dapat mempertahankan kualitas layanan dan fasilitas yang mendapatkan banyak ungkapan kepuasan pengunjung dan memperbaiki layanan dan fasilitas yang mendapatkan banyak ungkapan kekecewaan dari pengalaman pengunjung serta menawarkan strategi baru yang lebih bertanggung jawab dan melakukan pemasaran yang berpusat kepada pelanggan.

Kata Kunci: Ulasan Online dari Pengalaman Menginap, Pemodelan Topik, Hotel, Wawasan Pengembangan Bisnis Perusahaan

Subjek

BUSINESS MARKETING
 

Katalog

ANALISIS REVIEWS PENGUNJUNG HOTEL MENGGUNAKAN METODE LDA-BASED TOPIC MODELING (STUDI KASUS: GOLDEN FLOWER HOTEL BANDUNG)
 
xi, 52p.: ill.; pdf file
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

BUNGA AISYAH RAVISSANGETA YANSARI
Perorangan
Nurvita Trianasari
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini