ANALISIS STRATEGI PENGEMBANGAN BISNIS DENGAN PENDEKATAN BUSINESS MODEL CANVAS (BMC) & SWOT ANALYSIS PADA USAHA UMKM DOGDAG METALWORKS DI BANDUNG

ZARTH ZARSTRZHEMBSKY

Informasi Dasar

20.04.110
658.401 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan salah satu penggerak ekonomi, dengan kontribusi yang signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Jumlah pelaku UMKM di Indonesia terus meningkat semenjak pada awal era krisis melanda Indonesia. Pertumbuhan UMKM juga dirasakan oleh kota Bandung yang dimana UMKM terus meningkat setiap tahunnya. Bandung dikenal dengan industri pada bidang fashion, dengan perkembangan industri fashion yang memuaskan hal tersebut dapat membawa pertumbuhan bagi perekonomian Indonesia. Dengan meningkatanya UMKM di Indonesia dan UMKM di wilayah Bandung, tentu akan menimbulkan persaingan yang ketat terhadap para pemilik UMKM, salah satunya dalam bidang fashion yang dikarenakan Indonesia ingin menjadi pusat model di tahun 2025, maka dari itu antara perusahaan harus giat untuk mengembangkan usahanya. Dogdag Metalworks adalah sebuah UMKM bertempat di Bandung yang bergerak di bidang fashion khususnya aksesoris yang terbuat dari bahan metal, selain Dogdag Metalworks terdapat beberapa UMKM yang juga bergerak dibidang yang sama yaitu FourSpeed dan Eastern wolves. Ketatnya persaingan pada bisnis fashion khususnya aksesoris metal membuat Dogdag Metalworks harus mampu bersaing agar tetap bertahan namun juga harus terus berinovasi dan berkembang. Agar tercapainya tujuan tersebut dapat dilakukan menyusun strategi bisnis dengan memetakan model bisnis dari DogdagMetalworks dan mengevaluasinya. Pada studi ini penulis menggunakan pendekatan Business model canvas untuk memetakaan model bisnis dari Dogdag Metalworks dan mengevaluasinya dengan menggunakan analisis SWOT. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan mengobservasi, mewawancara, dan dokumentasi ketiga narasumber. Bedasarkan hasil dari wawancara diperoleh gambaran dari Business model canvas Dogdag Metalworks saat ini. Bedasarkan analisis SWOT yang dilakukan terhadap hasil dari wawancara menujukkan kelemahan, kekuatan dari UMKM Dogdag Metalworks, ancaman yang perlu dihadapi, serta peluang yang perlu dimanfaatkan. Dogdag Metalworks telah memenuhi kesembilan blok elemen yang ada pada Business model canvas maka dapat dikatakan bahwa DogdagMetalworks sudah memiliki model bisnis yang cukup baik. Bedasarkan hasil dari evaluasi yang telah dilakukan dapat dijadikan rekomendasi Dogdag Metalworks dalam mempertahankan dan mengembangkan bisnisnya dengan cara melakukan penyempurnaan terhadap Business model canvas yang sudah ada sebelumnya dengan menambah aktivitas berupa melakuan pengiriman barang dan menjual produk secara langsung lewat toko fisik, manabah suatu nilai lebih yang berikan kepada konsumen berupa kemasan produk yang menarik, menabah hubungan dengan konsumen berupa meyimpan data konsumen untuk melakukan follow up produk menabah segmentasi konsumen di luar negri, menambah sumber daya manusia di bidang keuangan, membuat toko fisik disertai dengan website dan menambah sumber penghasilan melalui membuat jasa iklan dengan mamanfatkan sosial media.

Kata Kunci: UMKM; Business model canvas; SWOT; Dogdag Metalworks; Strategi Bisnis

Subjek

BUSINESS STRATEGY-MANAGEMENT
 

Katalog

ANALISIS STRATEGI PENGEMBANGAN BISNIS DENGAN PENDEKATAN BUSINESS MODEL CANVAS (BMC) & SWOT ANALYSIS PADA USAHA UMKM DOGDAG METALWORKS DI BANDUNG
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ZARTH ZARSTRZHEMBSKY
Perorangan
ABDULLAH
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi dan Informatika)
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini