Analisis Sentimen Masyarakat Terhadap Kinerja Presiden Indonesia Dalam Aspek Ekonomi, Kesehatan, dan Pembangunan Berdasarkan Opini dari Twitter

WIDYA PRATIWI ALI

Informasi Dasar

19.04.2473
658.306
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Menjelang pilpres tahun 2019, opini – opini atau tweet yang berkaitan dengan Presiden dan Calon Presiden adalah yang paling banyak diutarakan oleh pengguna twitter di Indonesia saat ini. Opini – opini masyarakat sangat penting untuk mengetahui keadaan keberpihakan masyarakat pada pemilihan presiden yang akan datang. Selain itu dengan melihat opini – opini yang terpampang secara bebas di twitter, kita dapat mengetahui secara umum keadaan beberapa aspek ekonomi, aspek kesehatan, dan aspek pembangunan dengan memanfaatkan opini – opini di twitter. Pada Tugas Akhir ini dibangun sistem untuk analisis sentimen dalam tiga aspek yaitu ekonomi, kesehatan, dan pembangunan yang berupa sentimen positif atau sentimen negatif. Metode yang digunakan adalah Naïve Bayes dengan menggunakan ekstraksi fitur Lexicon SentiWordnet dan penggabungan TF-IDF dengan Lexicon SentiWordnet. Masukan dari sistem ini berupa dataset tweet dari Twitter sebanyak 1357, kemudian dataset tersebut dilabeli secara manual. Keluaran dari penelitian ini berupa evaluasi dengan menggunakan 10 fold cross validation, kemudian pengukuran akurasi diukur dengan confusion matrix. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, penggunaan Naïve Bayes dengan ekstraksi fitur Lexicon SentiWordnet dalam pembuatan sistem Sentiment Analysis terbukti lebih baik dengan akurasi 84,75% dibandingkan dengan Naïve Bayes dengan menggunakan ekstraksi fitur TF-IDF ataupun TF-IDF yang digabungkan dengan Lexicon SentiWordnet.

Subjek

JOB ANALYSIS
 

Katalog

Analisis Sentimen Masyarakat Terhadap Kinerja Presiden Indonesia Dalam Aspek Ekonomi, Kesehatan, dan Pembangunan Berdasarkan Opini dari Twitter
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

WIDYA PRATIWI ALI
Perorangan
Niken Dwi Wahyu Cahyani, Yuliant Sibaroni
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Informatika
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini