Stasiun adalah tempat para penumpang berkumpul untuk menggunakan fasilitas umum masal yang berupa kereta api, di dalam stasiun para pengguna melakukan berbagai transaksi pembelian dan penukaran tiket. Stasiun Kereta Api Pasar Senen merupakan salah satu stasiun besar di Jakarta. Stasiun ini merupakan bangunan heritage yang mengalami perkembangan di bagian depan bangunan sehingga bangunan tidak sepenuhnya bangunan heritage. Stasiun Pasar Senen menjadi transportasi alternatif yang di gunakan warga Jakarta untuk mewadahi aktivitas dan kebutuhannya. Dengan bertambahnya jumlah pengguna jasa kereta api ini perlu adanya perbaikan dalam mendukung aktivitas distasiun yang sesuai dengan standarisasi PT. KAI. Fasilitas publik dalam stasiun merupakan hal penting yang harus diperhatikan, maka dari itu Stasiun Kereta Api Pasar Senen akan dirancang ulang untuk kenyamanan dan keselamatan para pengguna jasa kereta api sesuai dengan standar yang telah ditentukan PT.KAI. Penerapan konsep dan tema pada Stasiun Kereta Api Pasar Senen ini diambil dari permasalahan yang terjadi di dalam stasiun. Perancangan bertemakan “Identity of Jakarta” yang berarti mendesain dengan mengambil unsur unsur lokalitas setempat yang menjadi ciri khas dari stasiun tersebut.