Pelatih Quick kembali memulai program dengan menerangkan konsep dari Postur, Garis dan Keseimbangan di aplikasikan ke dalam gaya Bebas. Pelatih Nelms memberikan ilustrasi dan perincian dari Postur, Garis dan Keseimbangan dalam gaya Bebas. Setelah semua perincian, keterangan dam diskusi yang mendalam, pelatih Quick ke kolam untuk latihan yang diperlukan untuk membangun kemampuan dalam melakukan gaya Bebas dari mulai dasar hingga ritme keseluruhan dari gerakan gaya Bebas. Quick adalah salah satu pelatih dan motivator terbaik dunia, dan saat ia melakukan demonstrasi dari sebuah gaya, ia selalu memberikan konsep yang begitu jelas dan akurat. Peragaannya begitu mendalam dengan pengambilan gambar dari berbagai sudut agar konsep dan dasar dari gerakan dan gaya yang dipelajari dapat dilakukan secara benar dan efisien. Program ini adalah yang terbaik yang ada saat ini untuk pembelajaran dan pendalaman akan gaya Bebas.