ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan, dan umur listing terhadap luas pengungkapan corporate governance yang diukur dengan Indeks Pengungkapan Corporate Governance, dengan menggunakan data yang terdiri dari 8 perusahaan yang terdapat dalam Bursa Efek Indonesia.
Populasi dari penelitian ini adalah perusahaan BUMN non-keuangan yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia sebagai sampel. Periode pengamatan yang dilakukan selama empat tahun dari tahun 2010-2013. Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif dan untuk uji hipotesis menggunakan analisis regresi data panel.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan variabel profitabilitas, ukuran perusahaan, dan umur listing, berpengaruh signifikan terhadap luas pengungkapan corporate governance. Secara parsial profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap luas pengungkapan corporate governance. Sedangkan ukuran perusahaan, dan umur listing, secara parsial memiliki pengaruh signifikan terhadap luas pengungkapan corporate governance.
Kata kunci: Laporan Tahunan, Corporate Governance, Pengungkapan
Corporate Governance