Informasi Umum

Kode

113038015

Klasifikasi

629.89 - Computer Control

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Computer Control

Dilihat

26 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

ABSTRAKSI: Proyek adalah kegiatan sekali lewat, dengan waktu dan sumber daya yang terbatas untuk mencapai hasil akhir yang telah ditentukan, misalnya produk atau fasilitas jasa yang unik. Dalam proses mencapai hasil akhir, kegiatan proyek dibatasi oleh anggaran, jadwal dan mutu yang dikenal sebagai tiga kendala.<br> Pengelolaan atau pemantauan yang dikenal sebagai “MANAJEMEN PROYEK” adalah salah satu cara yang ditawarkan untuk maksud tersebut, yaitu suatu metoda pengelolaan yang dikembangkan secara ilmiah dan intensif untuk menghadapi kegiatan khusus yang berbentuk proyek.<br> Untuk menghasilkan informasi – informasi yang akurat diperlukan suatu proses untuk memantau hal – hal yang berkaitan dengan proyek mulai dari perencanaan proyek , pengerjaan proyek, anggaran proyek, laporan hasil proyek dan hal lainnya.<br> Dalam usaha mencapai sasaran proyek secara efektif dan efisien perlu disusun suatu standar, kriteria atau spesifikasi yang dipakai sebagai tolak ukur untuk membandingkan dan menganalisis hasil pekerjaan<br> Mengacu pada PM-BOK ( Project Management – Body Of Knowledge ) dari PMI ( Project Management Institute) perencanaan operasional proyek sekurang – kurangnya terdiri dari perencanaan lingkup, perencanaan waktu / jadwal, perencanaan biaya, perencanaan mutu, perencanaan sumber daya dan perencanaan komunikasi.<br> Sedangkan pada proses pengendalian proyek perlu diperhatikan faktor penting yang menentukan kefektifan suatu pengendalian yaitu ketepatan waktu pelaporan, kepekaan terhadap terjadinya penyimpangan, keterpusatan pada masalah yang strategis, kesanggupan mengetengahkan dan mengkomunikasikan penemuan sehingga menarik perhatian yang berwenang dalam mengambil keputusan.<br> Dalam menganalisa hasil perkembangan laporan proyek digunakan beberapa metoda yaitu Time Reserve Management dan Earned Value Concept. Metoda ini menghasillkan analisis terhadap proyeksi keadaan proyek dimasa yang akan datang berdasarkan data – data laporan proyek yang sudah ada.Kata Kunci : PMI, PMBOK, Time Reserve Management, Earned Value Concept, PengendalianABSTRACT: Project is a one-shoot-activity with limited time and resources to achieve a predefined goal such as a product or a unique service. In the process of achieving the final goal, the project activity will be limited by costing, scheduling, and quality which are known as a constraint triangle.<br> A managing or monitoring system known as “PROJECT MANAGEMENT” is one of many ways that is introduced for that purpose. It is a method which is built and developed scientifically and intensively to run a certain project-based activity.<br> To get accurate information, it is required to have a process to monitor any project related activities, started from project planning, execution, costing, final project report, and etc.<br> In the process of reaching the project target effectively and efficiently, it is important to build a standard, criteria, or specification which will be used as a benchmark for results comparison and analysis.<br> Referring to the PM-BOK (Project Management – Body of Knowledge) from PMI (Project Management Institute), a project operational planning should at least consist of scope planning, schedule planning, cost planning, quality planning, resources planning, and communication planning.<br> However, in the project control process, understanding on several important factors that will determine the control affectivity is essential. These factors are punctuality on the report dateline, sensitivity on the occurrence of a deviation, focus on the strategic problems, and ability to present and communicate an invention hence can be beneficial for decision making.<br> There are several methods that can be implemented in analyzing the project progress report. Two of them are Time Reserve Management and Earned Value Concept. These methods will result in the forecast analysis of the project in the future based on the previous project data.Keyword: PMI, PMBOK, Time Reserve Management, Earned Value Concept, Project Control.

Koleksi & Sirkulasi

Tersedia 1 dari total 1 Koleksi

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama RIDWAN YUNISMAN
Jenis Perorangan
Penyunting -
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom
Kota Bandung
Tahun 2006

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 1.000,00
Jenis Non-Sirkulasi

Download / Flippingbook