Informasi Umum

Kode

21.04.2095

Klasifikasi

004.695 - Internet Telephony/Telepon Internet , Internet dan Cellphone

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Internet Of Things, System Analysis-data Processing,

Dilihat

320 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

Energi listrik memiliki manfaat yang besar dalam menopang kehidupan manusia saat ini. Tidak hanya sebagai penerang dimalam hari, kehadiran listrik juga mampu membawa perkembangan teknologi informasi semakin pesat. Penggunaan energi listrik diukur melalui meter KWh. Untuk mempermudah mengetahui penggunaan energi listrik maka dibuat sistem monitoring KWh meter berbasis Internet of Things (IoT) untuk memudahkan mengetahui nilai KWh. Sistem ini menggunakan NodeMCU untuk memproses nilai sensor PZEM-004T. OLED berfungsi untuk menampilkan data nilai tegangan, arus, daya, dan energi listrik. Sistem ini dirancang untuk mengetahui penggunaan tegangan, arus, daya, dan energi listrik yang dipakai. Data nilai tersebut diteruskan kepada user melalui media komunikasi instant messaging Whatsapp berupa chat notifikasi. Hasil pengujian sistem monitoring KWh meter dapat berjalan dengan nilai Availability sebesar 98,61% dan Reliability 98,59% dari skenario yang telah ditentukan. Dari skenario pengujian sistem monitoring KWh meter dan analisis deteksi nilai sensor PZEM-004T, menunjukan bahwa nilai tegangan, arus, daya dan energi listrik dari sensor PZEM-004T memiliki nilai yang mendekati dengan hasil pengukuran multimeter. Delay terbesar yaitu 1,32 s pada waktu siang hari. Throughput tertinggi mencapai 79.2 bps pada waktu malam hari.

Koleksi & Sirkulasi

Seluruh 1 koleksi sedang dipinjam

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama RULY NAUFALDI KURNIAWAN
Jenis Perorangan
Penyunting Rendy Munadi, Iman Hedi Santoso
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom, S1 Teknik Telekomunikasi
Kota Bandung
Tahun 2021

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi