Informasi Umum

Kode

16.04.229

Klasifikasi

C -

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Communication In Marketing

Informasi Lainnya

Abstraksi

Abstrak Penelitian ini membahas tentang pengaruh persepsi pada iklan televisi versi “tiket hotel” terhadap tindakan pembelian pada komunitas backpacker Indonesia regional Bandung. Tujuan dari penelitian ini adalah persepsi yang berlaku dan pengaruh persepsi iklan televisi terhadap tindakan pembelian pada komunitas backpacker Indonesia regional Bandung. Penelitian ini menggunakan bebrapa teori yang relevan seperti komunikasi, komunikasi pemasaran, persepsi dan hubungan persepsi iklan terhadap tindakan pembelian. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan metode positivisme. Populasi penelitian ini adalah komunitas backpacker Indonesia regional Bandung berjumlah 84 orang. Teknik sampling yang digunakan adalah nonprobability sampling dengan sampling jenuh. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, analisis regresi linier sederhana, uji hipotesis (uji-t) dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh persepsi iklan yang berlaku sebesar 78,7%, terdapat pengaruh tindakan pembelian yang berlaku sebesar 78,36% dan terdapat pengaruh persepsi iklan terhadap tindakan pembelian dengan persentase sebesar 75,51%. Sedangkan sisanya sebesar 24,49% dipengaruhi oleh beberapa faktor di luar penelitian ini.

Kata Kumci : Persepsi, Iklan Televisi, Tindakan Pembelian

Koleksi & Sirkulasi

Tersedia 1 dari total 1 Koleksi

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama DITA AROLIANI ARUAN
Jenis Perorangan
Penyunting
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom
Kota
Tahun 2016

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi