Aplikasi Perencanaan Keuangan (Studi Kasus : Fakultas Teknik Informatika IT Telkom Bandung)

Anglir Andhini Mundhing Raras

Informasi Dasar

123 kali
613080047
005.1
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

ABSTRAKSI: Demi mempermudah proses perancangan Rencana Kerja Anggaran atau lebih dikenal dengan istilah RKA, perlu adanya sebuah aplikasi yang membantu user di bidang perencanaan keuangan untuk membantu mereka mensimulasikan rencana kerja anggaran tiap tahunnya secara terkomputerisasi. Proses perancangan RKA di Fakultas Informatika IT Telkom yang semula hanya memanfaatkan cara yang manual dan masih memiliki banyak kekurangan itu dirasa kurang efisien, menyita banyak waktu dan beresiko besar dalam hal keakuratan data sangat merugikan pihak fakultas.

Fakultas Teknik Informatika IT Telkom sebagai salah satu jurusan yang berbasis IT dan merupakan jurusan yang mahasiswa dan dosennya sangat familiar dengan hal-hal yang berhubungan dengan pembuatan aplikasi dan sistem informasi, sangat mendukung apabila semua proses-proses bisnis yang berjalan di Fakultas dapat dilakukan dan diproses secara terkomputerisasi agar lebih efisien dan efektif. Begitu juga dalam proses bisnis keuangan yang berjalan di Fakultas Informatika, proses bisnis yang masih berjalan dengan cara yang manual ini akan diubah dengan cara terkomputerisasi. Melalui “Aplikasi Perencanaan Keuangan Fakultas Informatika IT Telkom” ini diharapkan dapat mengurangi kekurangan-kekurangan pada proses perancangan RKA yang telah ada sebelumnya.

Proyek Akhir yang berjudul “Aplikasi Perencanaan Keuangan Fakultas Informatika IT Telkom” ini memiliki kemampuan untuk mengolah data keuangan, mencatat dan mensimulasikannya secara terkomputerisasi melalui sebuah Aplikasi berbasis web yang dirancang dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP untuk memudahkan user berinteraksi dengan sistem yang diimplementasikan pada jaringan intranet kampus serta menggunakan MySql sebagai basis datanya.Kata Kunci : RKA, rancangan, keuangan, aplikasi, terkomputerisasi.ABSTRACT: For the sake of ease the process of drafting the Work Plan Budget or more recognized as RKA, need for an application that helps users in the field of financial planning to help them simulate the work plan the budget each year are computerized. RKA design process at the Faculty of Informatics IT Telkom which was originally just using the manual way and still has many shortcomings that it is less efficient, time-consuming and risky in terms of data accuracy is very detrimental to the faculty.

Faculty of Information IT Telkom as one of the major IT-based and is majoring in which students and lecturers are very familiar with things associated with making applications and information systems, is very supportive if all business processes that run in the Faculty can be made and processed be computerized for more efficient and effective. So also in the financial business processes that are running in the Faculty of Informatics, which is still running business processes in a manner that this manual will be changed by means of computerized. Through the "Application Financial Planning Faculty of Informatics IT Telkom" is expected to reduce the deficiencies in the design process RKA who have been there before.

Final Project entitled "Application of Financial Planning Faculty of Informatics IT Telkom" has the ability to process financial data, and simulating it in a computerized record via a web-based application designed using PHP programming language to allow a user to interact with the system implemented on the campus intranet and use MySQL as the database.Keyword: RKA, design, finance, applications, computerized.

Subjek

Rekayasa Perangkat Lunak
 

Katalog

Aplikasi Perencanaan Keuangan (Studi Kasus : Fakultas Teknik Informatika IT Telkom Bandung)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Anglir Andhini Mundhing Raras
Perorangan
Setyorini, Anwar Sadat
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2011

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini