ANALISIS PERENCANAAN PERGELARAN JARINGAN 5G NR DI KABUPATEN LOMBOK TENGAH PADA FREKUENSI 700 MHZ

NABILAH ZUMURRUDAH ARIF

Informasi Dasar

258 kali
24.79.011
001
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Seiring perkembangan teknologi yang sangat pesat, dan kebutuhan layanan jaringan yang semakin tinggi, maka dibutuhkan sebuah peningkatan kualitas jaringan informasi dan komunikasi yang dapat melayani semua kebutuhan pelanggan, salah satunya dengan tersedianya jaringan 5G. Jaringan 5G sudah mulai ada di Indonesia dengan kecepatan, cakupan, dan kehandalan yang berbeda dengan jaringan sebelumnya seperti 4G, 3G, dan sebagainya. 5G New Radio merupakan generasi kelima dari sistem radio pertama yang mendukung spektrum frekuensi tinggi. Pada frekuensi 700 MHz (Low Band) dinilai cocok untuk daerah pedesaan karena frekuensi ini dapat menjangkau radius lebih dari 5 km sehingga dapat menjangkau area yang lebih luas dengan populasi yang rendah. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis perencanaan pada jaringan 5G New Radio di Kabupaten Lombok Tengah. Perencanaan ini akan menggunakan rentang frekuensi Low Band 700 MHz dengan model propagasi berdasarkan 3GPP 38.901 UMa (Urban Macro). Pada penelitian ini pada perencanaan coverage dihasilkan 4 site dan pada perencanaan capacity dihasilkan 1 site. Dari hasil simulasi tersebut di komparasi sehingga dipilih 4 site. Dari komparasi tersebut dilakukan optimasi untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal. Hasil dari optimasi tersebut menghasilkan sebanyak 35 site dengan nilai SS-RSRP sebesar -109.6 dBm, SSSINR sebesar 14,42 dB dan throughput sebesar 241.000,39 Kbps yang dimana nilai SS-RSRP dan nilai SS-SINR termasuk dalam kategori normal menurut KPI (Key Performance Indicator).

Kata kunci : 5G New Radio, Model Propagasi UMa, Frekuensi 700 MHz.

Subjek

TEKNIK TELEKOMUNIKASI
TA,

Katalog

ANALISIS PERENCANAAN PERGELARAN JARINGAN 5G NR DI KABUPATEN LOMBOK TENGAH PADA FREKUENSI 700 MHZ
TA/FTEIC.01.2023/65 ARI a
81
INDONESIA

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 1.000
Tidak

Pengarang

NABILAH ZUMURRUDAH ARIF
Perorangan
Hamzah Ulinuha Mustakim, S.T.,M.T.., Arrizky Ayu Faradila Purnama, S.T.,M.T.
INDONESIA

Penerbit

TEL-U Surabaya
SURABAYA
2023

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini