IMPLEMENTASI CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) MENGGUNAKAN ODOO DENGAN METODE ASAP (STUDI KASUS: PASCASARJANA TELKOM UNIVERSITY) - Dalam bentuk buku karya ilmiah

TIARA HATI GIWANGKARA

Informasi Dasar

23.04.7396
658.812
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Persaingan perguruan tinggi swasta di Indonesia saat ini sangat ketat dalam menggaet para calon mahasiswa. Direktorat Pemasaran dan Admisi (PADMI) Telkom University adalah salah satu bagian yang berada di bawah Wakil Rektor III Bidang Admisi, Kemahasiswaan, dan Alumni. PADMI bertanggung jawab atas kegiatan pemasaran, pengelolaan data leads, seleksi, dan pendaftaran calon mahasiswa baru Telkom University. Salah satu fungsi utama PADMI adalah pengelolaan data leads. Data leads merujuk pada calon mahasiswa yang berpotensi melanjutkan studinya ke Telkom University. Saat ini, data leads dikelola menggunakan spreadsheet sebagai basis data dan diikuti melalui pesan broadcast di WhatsApp. Namun, dalam prosesnya, terdapat beberapa kendala seperti kurangnya standarisasi struktur pendataan data leads, kurangnya otomatisasi dalam tindak lanjut pemasaran, serta monitoring dan pelacakan statistik pemasaran. Hal ini mengakibatkan banyak data leads yang tidak mendapatkan tindak lanjut dan peluangnya untuk menjadi calon mahasiswa pendaftar masih kurang. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk melakukan tracking dan automasi kegiatan marketing pada Direktorat PADMI menggunakan Odoo dengan metode Accelerate SAP (ASAP). Penelitian ini juga melibatkan evaluasi dari pihak PADMI dengan menggunakan metode blackbox Testing. Hasil dari perancangan ini adalah konfigurasi dan penyesuaian sistem Customer Relationship Management (CRM) yang terintegrasi dan terotomatisasi menggunakan Odoo.

Kata Kunci: Perguruan Tinggi Swasta, Customer Relationship Management, Odoo, Leads, Accelerated SAP, Blackbox testing.

Subjek

CUSTOMER RELATION MANAGEMENT
 

Katalog

IMPLEMENTASI CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT (CRM) MENGGUNAKAN ODOO DENGAN METODE ASAP (STUDI KASUS: PASCASARJANA TELKOM UNIVERSITY) - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
xvi, 72p.: il,; pdf file
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

TIARA HATI GIWANGKARA
Perorangan
R. Wahjoe Witjaksono, Avon Budiyono
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Sistem Informasi
Bandung
2023

Koleksi

Kompetensi

  • III4A4 - TUGAS AKHIR

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini