ANALISIS KOMUNIKASI PEMASARAN PADA PRODUK INDIHOME KOTA CIREBON TAHUN 2021

BRIAN HASTEN

Informasi Dasar

168 kali
23.06.289
658.81
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

Perkembangan industri teknologi komunikasi Semakin hari persaingan semakin ketat dengan semakin banyaknya pemain didalam pasar. Hal tersebut menuntut setiap produsen untuk berfikir kreatif dan inovatif serta mengambil kebijakan yang tepat agar mampu mempertahankan pelanggan yang ada. Salah satu perusahaan yang bergerak dalam teknologi komunikasi di Indonesia adalah PT. Telkom Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi komunikasi pemasaran produk Indihome di Kota Cirebon tahun 2021. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode kualitatif dengan pengumpulan data menggunakan teknik wawancara dan observasi secara langsung. Teknik keabsahan data menggunakan teknik trianggulasi sumber serta data yang digunakan untuk mendukung hasil penelitian. Hasil penelitian menemukan bahwa terdapat penerapan perencanaan yang dilakukan oleh Telkom Kota Cirebon dalam memasarkan produk indihome. Media pemasaran yang digunakan Telkom Witel Kota Cirebon dalam memasarkan produk indihome saat ini adalah media sosial seperti youtube dan Instagram. Adapun hambatan dalam perencanaan strategi komunikasi pemasaran diantarannya adalah terbatasnya ide dari konten pemasaran yang ingin disampaikan. Kata Kunci : Teknologi Komunikasi, Strategi Komunikasi Pemasaran, Instagram, Youtube.

Subjek

ANALYSIS
MARKETING COMMUNICATION,

Katalog

ANALISIS KOMUNIKASI PEMASARAN PADA PRODUK INDIHOME KOTA CIREBON TAHUN 2021
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

BRIAN HASTEN
Perorangan
Fanni Husnul Hanifa
 

Penerbit

Universitas Telkom, D3 Manajemen Pemasaran
Bandung
2023

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini