RENCANA PENGEMBANGAN BISNIS TOKO KOMPUTER MAROON COMPUTER SOLUTION

ERI KARTONO

Informasi Dasar

305 kali
112040108
658.501
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Peluang bisnis komputer dilingkungan IT TELKOM adalah besar. Toko komputer Mc S adalah salah satu diantara enam toko komputer di sekitar IT TELKOM dan toko komputer di BEC yang memanfaatkan peluang ini. Toko komputer mempunyai gap antara market share saat ini sebesar 23 % dengan tujuan market share yang ditetapkan sebesar 50%. Kondisi persaingan toko komputer seperti ini menuntut toko komputer Maroon Computer Solution (Mc S) melakukan rencana pengembangan bisnis sebagai pedoman bisnis untuk dapat bersaing dan memenangkan persaingan dengan toko – toko komputer pesaingnya. Rencana pengembangan bisnis yang dilakukan untuk aspek pasar, manajemen, dan keuangan.
Sebelum melakukan rencana pengembangan bisnis, toko komputer Mc S melakukan analisis posisi keunggulan Mc S diantara pesaingnya. Analisis posisi keunggulan Mc S terhadap pesaingnya menggunakan Costumer Value Map. Hasil penelitan adalah toko komputer Mc S mempunyai keunggulan terhadap pesaingnya, sehingga toko komputer Mc S dapat melakukan rencana pengembangan
Rencana pengembangan bisnis untuk aspek pasar menggunakan matrik tingkat kepentingan dan kepuasan pelanggan. Sedangkan rencana pengembangan bisnis dalam bidang manajemen adalah dengan mengatasi kelemahan sistem manajemen yang berdasar analisa terhadap sistem manajemen mencakup struktur organisasi, dan data history alokasi pekerjaan, keahlian, jumlah karyawan, dan sistem penggajian. Rencana pengembangan di bidang keuangan, menggunakan analisis kelayakan investasi, net working capital, dan analisis rasio hutang.
Rencana pengembangan bisnis untuk aspek pasar yang pertama adalah memperbanyak informasi keterangan barang untuk menyelesaikan masalah kelengkapan barang. Kedua adalah mempersiapkan perhitungan Minimum Order Quantity untuk memecahkan masalah ketersediaan barang. Terakhir adalah memperbanyak rekanan dalam bidang servis dan mulai mempelajari jasa perbaikan diluar komputer untuk mengatasi masalah kelengkapan jasa perbaikan.
Rencana pengembangan bisnis dalam bidang manajemen adalah merekrut tiga pegawai yaitu satu dibagian bussines support dan dua pegawai di technical support untuk mengatasi masalah kekurangan sumber daya manausia.
Rencana pengembangan bisnis dalam bidang keuangan adalah membuka peluang investasi bagi investor baru berdasarkan analisis kelayakan investasi dan memanfaatkan peluang melakukan kredit atau pinjaman berdasarkan analisis rasio hutang.
Mc S, persaingan, analisis potensi dan kondisi Mc S untuk aspek pasar,manajemen dan keuangan, penetapan rencana pengembangan bisnis.

Subjek

Industri engineering
 

Katalog

RENCANA PENGEMBANGAN BISNIS TOKO KOMPUTER MAROON COMPUTER SOLUTION
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ERI KARTONO
Perorangan
BUDI PRAPTONO
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2009

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini