Ekstraksi Fitur dan Opini Menggunakan Pendekatan Pattern Knowledge dan Opinion Lexicon

I NYOMAN CAHYADI WIRATAMA

Informasi Dasar

119 kali
15.04.1090
006.312
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Ekstraksi fitur dan opini merupakan suatu cara yang dapat digunakan untuk mengetahui kata fitur dan opini dari suatu review. Suatu review dapat mengandung opini positif atau negatif. Dengan mengetahui fitur dan opini dari suatu review, dapat membantu seseorang dalam mengambil suatu keputusan. Namun tidak semua kata pada suatu review merupakan fitur ataupun opini, dan juga banyaknya review semakin menyulitkan seseorang untuk mengetahui fitur dan opini dari review tersebut. Maka dari itu diperlukan pengekstraksian fitur dan opini yang akan memudahkan dalam menemukan kata fitur dan opini dari suatu kalimat review. Beberapa pendekatan yang dapat digunakan untuk mengekstraksi fitur dan opini, yaitu dengan pendekatan association rule mining, unsupervised pattern mining, mutual reinforcement approach, opinion lexicon, dan pattern knowledge [1]. Pada tugas akhir ini penulis menggunakan pendekatan pattern knowledge dan opinion lexicon untuk melakukan prediksi kalimat opini, melakukan ekstraksi fitur dan opini, dan juga menentukan polaritas atau orientasi dari suatu review apakah bernilai positif atau negatif yang kemudian akan dikelompokkan berdasarkan fiturnya untuk memudahkan dalam pencarian review. Dengan menggunakan pendekatan ini akan didapatkan fitur produk dan polaritas dari suatu kalimat review produk.

Kata Kunci: opini, fitur, pattern knowledge, opinion lexicon.

Subjek

DATA MINING
 

Katalog

Ekstraksi Fitur dan Opini Menggunakan Pendekatan Pattern Knowledge dan Opinion Lexicon
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

I NYOMAN CAHYADI WIRATAMA
Perorangan
Warih Maharani, Ir. Moch. Arif Bijaksana
 

Penerbit

Universitas Telkom
 
2015

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini