25.06.825
657.028 5 - Data processing, Computer applications in accounting
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference
Sistem Informasi Akuntansi
78 kali
PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) meluncurkan <em>Frequent Whoosher Card</em> (<em>FWC</em>) sebagai kartu pelanggan Whoosh. Penjualan dari November 2024 hingga Maret 2025 mencapai 7.300 kartu. Namun, proses pencatatan masih dilakukan secara manual menggunakan <em>spreadsheet</em>, yang berisiko menimbulkan kesalahan entri data, kelalaian dalam proses <em>redeem</em> kuota, dan keterlambatan pelaporan. Untuk menjawab permasalahan tersebut, dibangun sebuah aplikasi berbasis <em>web</em> untuk mengelola registrasi pembelian, <em>redeem quota</em> perjalanan, dan pelaporan penjualan. Analisis sistem berjalan dilakukan menggunakan <em>BPMN As-Is</em> dan pemetaan area fungsional bisnis pada sistem yang berjalan. Selanjutnya, pengembangan sistem dirancang menggunakan <em>BPMN To-Be</em> yang disertai pemodelan area fungsional bisnis usulan. Perancangan sistem menggunakan <em>UML diagram</em> yang mencakup <em>use case diagram</em> untuk menggambarkan interaksi antara operator sebagai aktor dan sistem, <em>activity diagram</em> menggambarkan aktivitas dari suatu <em>use case</em>, <em>class diagram</em> menunjukkan hubungan antar kelas, <em>sequence diagram</em> menggambarkan interaksi antar objek yang terjadi dalam suatu <em>use case, </em>serta <em>ER diagram</em> sebagai pemodelan data. Sistem ini dibangun dengan <em>Laravel 10</em> sebagai <em>framework</em>, <em>PHP</em> untuk pengembangan <em>back-end</em>, serta <em>MySQL</em> sebagai basis data. Hasil implementasi menunjukkan bahwa aplikasi ini dapat mendukung tugas operator dalam pengelolaan FWC melalui fitur registrasi data penumpang, proses <em>redeem</em> kuota yang terstruktur, dan pelaporan penjualan secara otomatis serta <em>real-time</em>.<br />
Tersedia 1 dari total 1 Koleksi
| Nama | MUHAMMAD FARHAN |
| Jenis | Perorangan |
| Penyunting | Magdalena Karismariyanti, Raswyshnoe Boing Kotjoprayudi |
| Penerjemah |
| Nama | Universitas Telkom, D3 Sistem Informasi Akuntansi |
| Kota | Bandung |
| Tahun | 2025 |
| Harga sewa | IDR 0,00 |
| Denda harian | IDR 0,00 |
| Jenis | Non-Sirkulasi |