25.05.197
000 - General Works
Karya Ilmiah - Thesis (S2) - Reference
Social Media Marketing
64 kali
<p><b>ABSTRAK</b></p> <br /> Penelitian ini berfokus pada pengaruh <em>social media marketing activities</em> terhadap <em>brand loyalty</em>, <em>brand equity</em>, dan <em>brand trust</em>. PT XYZ , perusahaan penyedia solusi IT di Indonesia, menggunakan LinkedIn sebagai strategi pemasaran untuk meningkatkan kepercayaan, ekuitas, dan loyalitas merek.<br /> <em>Social media marketing </em>adalah strategi promosi yang dilakukan perusahaan melalui platform digital untuk menjangkau konsumen. <em>Brand equity</em> mencerminkan persepsi nilai suatu merek, sedangkan <em>brand trust</em> adalah tingkat kepercayaan konsumen terhadap merek. <em>Brand loyalty</em> menunjukkan sejauh mana konsumen tetap setia pada suatu merek dan terus menggunakannya.<br /> Dengan metode SEM-PLS, penelitian ini mengkaji hubungan antara SMM, <em>brand equity</em>, <em>brand trust</em>, dan <em>brand loyalty</em>. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang diisi oleh 351 responden, menggunakan teknik purposive sampling dengan kriteria pengguna LinkedIn yang pernah berinteraksi dengan konten PT XYZ atau membeli produknya.<br /> Hasil bootstrapping menunjukkan bahwa <em>social media marketing activities</em> berpengaruh positif dan signifikan terhadap <em>brand equity</em>, <em>brand trust</em>, dan <em>brand loyalty</em>. <em>Brand trust</em> memiliki pengaruh paling besar terhadap <em>brand equity</em> dan <em>brand loyalty</em>, mengindikasikan bahwa kepercayaan konsumen memainkan peran kunci dalam memperkuat nilai merek dan loyalitas pelanggan.<br /> PT XYZ perlu mengoptimalkan strategi <em>social media marketing activities</em> dengan meningkatkan aspek hiburan, interaksi, personalisasi, tren, dan word of mouth untuk secara efektif memperkuat <em>brand loyalty</em>, <em>brand equity</em>, dan <em>brand trust</em>.<br /> <br /> <strong>Kata Kunci</strong>: <em>Social media marketing activities</em>, <em>Brand equity</em>, <em>Brand trust</em>, dan <em>Brand loyalty</em>, Linkedin.
Tersedia 1 dari total 1 Koleksi
Nama | ANDIKA GHANI ARYYAGUNA |
Jenis | Perorangan |
Penyunting | Maria Apsari Sugiat |
Penerjemah |
Nama | Universitas Telkom, S2 Manajemen PJJ |
Kota | Bandung |
Tahun | 2025 |
Harga sewa | IDR 0,00 |
Denda harian | IDR 0,00 |
Jenis | Non-Sirkulasi |