Informasi Umum

Kode

24.04.345

Klasifikasi

658.15 - Financial management, Insolvency, Bankruptcy, Valuation of businesses, Financial Decision making, Financial planning

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Bankruptcy, Financial Management,

Dilihat

20 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

<p>Dalam sedekade terakhir, industri perawatan tubuh di Indonesia,mengalami perkembangan, namun terhambat oleh defisit neraca perdagangan berkepanjangan yang  mengancam cadangan devisa dan nilai tukar rupiah. Apalagi dengan adanya faktor global, seperti suku bunga yang meningkat, krisis ekonomi China, perang dagang AS-China, dan pandemi telah memicu melemahnya nilai tukar rupiah. Hal ini berdampak pada industri perawatan tubuh karena depresiasi nilai mata uang dapat meningkatkan harga bahan baku dan produksi, sehingga mengurangi pendapatan perusahaan. </p>

<p>Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memahami potensi kebangkrutan yang mungkin terjadi pada perusahaan industri produk perawatan tubuh yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2022. Selain itu, penelitian ini juga menganalisis tingkat ketepatan model <em>Zmijewski</em> dalam meramalkan kebangkrutan.</p>

<p>Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deduktif. Objek Penelitian ini menggunakan 4 perusahaan industri produk perawatan tubuh yang tercatat pada Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2014-2022. Metode analisis yang digunakan adalah Model <em>Zmijewski</em> untuk menganalisis potensi kebangkrutan pada perusahaan di industri produk perawatan tubuh, dan dilakukan pengecekan tingkat akurasi dari model <em>Zmijewski</em> dalam memprediksi kebangkrutan.</p>

<p>Hasil penelitian menunjukkan bahwa 4 perusahaan di industri produk perawatan tubuh diprediksi sehat. Artinya keempat perusahaan tersebut tidak berpotensi mengalami kebangkrtuan. Dalam memprediksi kebangkrutan pada perusahaan industri produk perawatan tubuh, model <em>Z</em><em>mijewski</em> memiliki tingkat akurasi yang tinggi sebesar 100%.</p>

<p>Meskipun hasil yang diperoleh dari keempat perusahaan dalam kondisi sehat, perusahaan tetap harus menghindari terlalu banyak mengandalkan hutang untuk membiayai asetnya, Perusahaan juga harus memastikan bahwa aset lancarnya cukup untuk membayar kewajiban lancarnya, serta memiliki cadangan kas untuk mengatasi situasi darurat. Selain itu, perusahaan harus berusaha meningkatkan margin labanya.</p>

  • EBI2D4 - MANAJEMEN KEUANGAN

Koleksi & Sirkulasi

Tersedia 1 dari total 1 Koleksi

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama ADI KATON PAMUNGKAS
Jenis Perorangan
Penyunting Irni Yunita
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom, S1 Manajemen (Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika)
Kota Bandung
Tahun 2024

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi