23.04.2711
600 - Technology (Applied Science)
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference
Digital Watermarking
290 kali
<p>Kemudahan mendapatkan dan menyebarkan informasi mendorong terjadinya pelanggaran hak cipta. <em>Watermarking</em> digunakan untuk melindungi hak cipta dan keaslian dari suatu citra. <em>Watermarking</em> bekerja dengan cara menyisipkan informasi tertentu ke dalam citra. Informasi tersebut dapat dideteksi kembali untuk membuktikan kepemilikan dari citra tersebut. Terdapat banyak metode <em>watermarking </em>yang telah diusulkan, namun diperlukan metode yang tahan terhadap serangan (<em>robust</em>) dan dapat mengembalikan citra asli tanpa terdapat kerusakan (<em>reversible</em>) terutama untuk citra yang bersifat sensitif.</p>
<p>Tugas Akhir ini merancang sistem <em>watermarking </em>berdasarkan teknik penyisipan domain independen. Skema yang menjadi acuan tersebut merupakan skema yang memiliki sifat <em>robust </em>dan <em>reversible</em>. Terdapat dua tahap pada proses <em>embedding</em> yaitu, tahap <em>robust embedding</em> dan tahap <em>reversible embedding</em>. Proses <em>watermarking</em> dimulai dengan membagi citra ke dalam dua bagian, yaitu <em>low-pass</em> dan <em>high-pass</em>. Lalu, melakukan dua tahap <em>embedding</em> pada <em>embedding domain </em>yang berbeda. Domain <em>low-pass</em> digunakan untuk <em>robust-embedding</em> dan domain <em>high-pass </em>digunakan untuk <em>reversible embedding</em>. Tahap akhir adalah melakukan rekonstruksi dengan menyatukan komponen <em>low-pass</em> dan <em>high-pass</em> sehingga menghasilkan citra <em>watermarked</em> yang bersifat <em>robust</em> dan <em>reversible</em>. Pengujian kinerja sistem <em>watermarking</em> dilakukan dengan memberikan berbagai serangan.</p>
<p>Hasil kinerja teknik penyisipan domain independen didapatkan dengan melakukan pengujian sebelum dan sesudah diberikan serangan. Pengujian tanpa serangan dilakukan pada citra <em>watermarked</em> untuk mengetahui imperseptibilitas skema yang digunakan. PSNR citra <em>watermarked</em> didapatkan hasil dengan rata-rata sebesar 42,98dB. Selain itu, skema yang digunakan juga berhasil mengembalikan citra <em>host</em> dan <em>watermark</em> yang disisipkan dengan PSNR ekstraksi <em>inf </em>serta BER sebesar 0%. Pengujian disertai serangan mendapatkan hasil terbaik dengan rata-rata persentase BER sebesar 8% pada PSNR ~34dB.</p>
<p><strong>Kata Kunci: <em>Watermarking, Robust Reversible Watermarking, Independent Embedding Domain </em></strong></p>
Tersedia 1 dari total 1 Koleksi
| Nama | IBROHIM AL HANIF |
| Jenis | Perorangan |
| Penyunting | Ledya Novamizanti, Gelar Budiman |
| Penerjemah |
| Nama | Universitas Telkom, S1 Teknik Telekomunikasi |
| Kota | Bandung |
| Tahun | 2023 |
| Harga sewa | IDR 0,00 |
| Denda harian | IDR 0,00 |
| Jenis | Non-Sirkulasi |