Informasi Umum

Kode

21.04.4093

Klasifikasi

332.015 195 - Risk Management-Mathematical Models, Financial Economics

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Risk Management, Enterprise, , Risk Management,

Dilihat

220 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

Penerapan manajemen risiko berkaitan erat dengan pelaksanaan good corporate governance, yaitu prinsip transparansi yang menuntut diterapkannya enterprise-wide risk management.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan memperoleh bukti empiris secara simultan maupun parsial mengenai Pengaruh reputasi auditor, ukuran dewan komisaris, ukuran perusahaan, laverage terhadap pengungkapan enterprise risk management, (Studi Pada Perusahaan perbankan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Pada Periode 2016-2020). Jenis penelitian adalah deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2020. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik Non Probability Sampling. Data yang diolah adalah data sekunder melalui website Bursa Efek Indonesia (BEI). Metode analisis data yang digunakan untuk mengetahui hubungan antar variabel adalah regresi data panel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa reputasi auditor, ukuran dewan komisaris, ukuran perusahaan, laverage berpengaruh positif terhadap pengungkapan enterprise risk management. Penelitian ini diharapkan untuk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi enterprise risk management, selain itu penelitian ini dapat dijadikan wawasan untuk memprediksi enterprise risk management yang reputasi auditor, ukuran dewan komisaris, ukuran perusahaan, laverage.

Kata Kunci: reputasi auditor, dewan komisaris, ukuran perusahaan, laverage, enterprise risk management.

Koleksi & Sirkulasi

Seluruh 1 koleksi sedang dipinjam

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama SITI SRI RATIH
Jenis Perorangan
Penyunting Dedik Nur Triyanto
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom, S1 Akuntansi
Kota Bandung
Tahun 2021

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi