Informasi Umum

Kode

20.04.1508

Klasifikasi

658.3 - Personnel management

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Talent Management

Informasi Lainnya

Abstraksi

Pentingnya pendidikan yang terarah akan menciptakan sumber daya manusia yang berkompeten dan mampu bersaing dengan yang lainnya. Keberagaman dari talenta setiap individu akan terarah dengan adanya penerapan manajemen talenta yang baik dan berkualitas. Penerapan manajemen talenta yang baik mampu mendorong kinerja pada karyawan untuk terus melakukan kegiatan yang produktif. Penelitian ini dilakukan di Yayasan Pendidikan Telkom Kota Bandung dengan manajemen talenta sebagai variabel bebas dan kinerja karyawan sebagai variabel terikat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui implementasi manajemen talenta, mengetahui tingkat kinerja karyawan dan mengetahui pengaruh manajemen talenta terhadap kinerja karyawan Yayasan Pendidikan Telkom Kota Bandung. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dan tujuan penelitian ini adalah deskriptif. Data yang diperoleh ialah penulis melakukan penyebaran kuesioner kepada 77responden karyawan Yayasan Pendidikan Telkom Kota Bandung dengan jumlah pertanyaan sebanyak 41 dengan skala likert yang digunakan adalah 4 titik. Metode sampling yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan sampling jenuh. Penulis menjelaskan hasil penelitian ini dengan teknik analisis deskriptif dengan menggunakan IBM SPSS 21. Dalam menjelaskan hasil penelitian, teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif, uji asumsi klasik, regresi linear sederhana, uji hipotesis dan koefisien determinasi Hasil yang diperoleh dari pada penelitian ini menunjukkan bahwa adanya pengaruh manajemen talenta pada kinerja karyawan memberikan nilai yang baik dalam penerapannya. Koefisien determinasi yang diperoleh dengan nilai R square sebesar 54.7% kontribusi pengaruh dari variabel manajemen talent terhadap kinerja karyawan. Sementara, 45.3% merupakan konstribusi pengaruh dari variabel lain diluar penelitian ini.

Kata Kunci: Manajemen Talenta, Kinerja Karyawan, Sumber Daya Manusia

Koleksi & Sirkulasi

Seluruh 1 koleksi sedang dipinjam

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama DITA PURNAMA SARI
Jenis Perorangan
Penyunting HANI GITA AYUNINGTIAS
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom, S1 Manajemen ( Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika )
Kota Bandung
Tahun 2020

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi