Informasi Umum

Kode

18.06.660

Klasifikasi

621.380 287 - Testing and measurement of electronics

Jenis

Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

Subjek

Testing And Measurement - Electrical Quantities

Dilihat

175 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

Banyak indikator – indikator yang harus diperhatikan setelah bayi tersebut lahir. Salah satu indikator yang perlu diperhatikan adalah berat dan tinggi bayi. Saat ini alat ukur berat dan tinggi bayi dilakukan pada alat yang berbeda, lalu pembacaan hasil pengukuran kedua alat tersebut masih dilakukan secara manual.

Hal ini menyulitkan petugas kesehatan dan membuang tenaga yang seharusnya dapat di minimalisir. Guna mempermudah petugas kesehatan mengukur berat dan tinggi bayi. pembuatan alat ini yang dilengkapi dengan sensor ultrasonik, Load cell, Modul Amplifier HX711, LCD dan Modul IIC/I2C yang diatur oleh Mikrokontroller. Sensor ultrasonik berguna untuk mendapatkan nilai tinggi badan. Load cell berguna untuk mendapatkan nilai berat badan. Mikrokontroler adalah sebuah sistem komputer yang seluruh atau sebagian besar elemennya dikemas dalam satu chip IC, sehingga sering disebut single chip microcomputer.

Dari hasil pengujian berat dan tinggi yang telah dilakukan, Tingkat keberhasilan yang dimiliki alat proyek akhir adalah 99,69% untuk mengukur berat dengan barbel sebagai pembanding dan 99,68% untuk mengukur tinggi dengan penggaris sebagai pembanding. Alat yang penulis buat dapat dikatakan baik dikarenakan memiliki tingkat keberhasilan yang tinggi.

Koleksi & Sirkulasi

Seluruh 1 koleksi sedang dipinjam

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama KEVIN BENHARD MARCELINO
Jenis Perorangan
Penyunting UNANG SUNARYA, DWI ANDI NURMANTRIS
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom, D3 Teknik Telekomunikasi
Kota Bandung
Tahun 2018

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi