16.04.102
004.678 2 - Cloud Computing
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference
Cloud Computing
242 kali
ABSTRAK
Mobile cloud games merupakan sebuah layanan cloud computing yang merupakan pengembangan dari Infrastruktur sebagai layanan pada model layanan cloud computing. Dengan adanya layanan cloud gaming server menggunakan open-source GamingAnyWhere, perangkat mobile phone dengan operation sytem android yang bekerja sebagai client mampu mengakses server yang menjalankan suatu game melalui jaringan nirkabel (WLAN). Server melakukan capture terhadap frame audio dan frame video kemudian dikodekan dan dikirimkan kepada client. Setelah client mendapatkan frame A/V, client akan mengdekodekan frame-frame yang diterima sehingga user bisa bermain dan melakukan input control . Untuk mendapatkan hasil performa dari sistem cloud game yang diimplementasikan ini, dilakukan pengujian dengan tiga parameter yaitu kebutuhan resource, Quality of Service, dan Quality of Experience. Dengan adanya layanan cloud gaming server, pengalaman bermain game pada ponsel dengan cloud gaming terasa lebih ringan dan dengan grafis yang lebih baik. Hal ini dibuktikan dengan kebutuhan resource client yang hanya memakai 10% cpu usage, 20 MB RAM untuk game Lego Batman dan 3% cpu usage, 12 MB RAM untuk game Deadpool. Nilai FPS client yaitu 27 untuk Lego Batman dan 14 untuk deadpool, nilai ini terbilang kecil dikarenakan kemampuan rendering server yang kurang maksimal. Untuk delay respon sistem cukup memuaskan yaitu bernilai 0,78 detik untuk Lego Batman dan 0,26 detik untuk Deadpool pada bandwidth 3 Mbps dengan topologi jaringan lokal. Kata Kunci: Cloud Games, Mobile Cloud Games, GamingAnyWhere, Cloud Computing
Tersedia 1 dari total 1 Koleksi
Nama | DIMAS ADIBUANA |
Jenis | Perorangan |
Penyunting | Rendy Munadi, Hafidudin |
Penerjemah |
Nama | Universitas Telkom |
Kota | Bandung |
Tahun | 2015 |
Harga sewa | IDR 0,00 |
Denda harian | IDR 0,00 |
Jenis | Non-Sirkulasi |